OLEH MUHAMMAD RIDWAN
Kurangnya pembinaan diusia dini menjadi salah satu faktor yang membuat sepakbola di Indonesia jadi kurang berkembang. Hal tersebut disampaikan oleh pelatih timnas Indonesia U-22 Luis Milla.
Menurutnya, seharusnya Indonesia lebih memperhatikan pengelolaan sepakbola usia dini. Sebab, banyak bibit berbakat yang sayang bila kemampuannya tidak terkoordinir secara baik.
SIMAK JUGA: Luis Milla Sebut Atmosfer Suporter Klub Indonesia Luar Biasa
Milla menyebut negara-negara yang ada di Eropa termasuk Spanyol sudah memahami dengan hal tersebut. Oleh karena itu, ia berharap Indonesia dapat memperbaiki hal tersebut.
"Mereka [Indonesia] kurang dalam pembinaan usia dini, seperti yang kita [Spanyol] sudah lakukan," kata Milla saat diwawancarai Diario de Teruel.
"Kalau di Spanyol, anak-anak usia lima, enam, atau tujuh tahun sudah bersaing dan berlatih sepakbola bersama pelatih dengan bagus," ia menambahkan.

