Persib Bandung gagal menipiskan ketertinggalan poin dengan PSM Makassar di puncak klasemen setelah kalah mengejutkan di kandang Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2022/23, Senin (27/2).
Unggul terlebih dahulu lewat gol David da Silva di babak pertama, Maung Bandung kolaps karena kartu merah kiper Teja Paku Alam sebelum jeda dan kebobolan dua gol di paruh kedua.
Meski kecewa dengan hasil akhir yang berdampak pada perburuan gelar juara musim ini, pelatih Luis Milla tetap optimistis Persib bisa meraih hasil positif di laga-laga berikutnya.
Apa kata Luis Milla?
"Saya rasa mereka [Barito] bermain sangat bagus dan bermain lebih baik daripada kami. Menurut saya, ini seperti ada dua permainan dalam satu pertandingan," kata juru latih asal Spanyol itu selepas laga. "Yang pertama laga di babak pertama hingga akhirnya ada kejadian Teja harus keluar dan tim bermain dengan 10 pemain, kiper kami harus keluar."
"Di babak kedua, kami punya banyak masalah terutama untuk meredam crossing-crossing lawan, kami memberi mereka kesempatan untuk melepaskan umpan silang. Itu sebenarnya bukan konsep permainan kami dan akhirnya kami kalah."
"Tetapi yang terpenting saat ini adalah menghadapi laga berikutnya, karena kami akan menghadapi lawan yang bagus, melawan rival kami yaitu Persija. Kami harus menatapnya dengan perasaan bagus, mungkin hari ini kami mendapat musibah tetapi kami harus bangkit dan melanjutkan perjuangan."
Duel penentuan Persija vs Persib
Pertemuan antara tuan rumah Persija Jakarta dan Persib di matchday berikutnya pada Sabtu (4/3) akan menjadi pertarungan krusial dalam perebutan gelar juara Liga 1 musim ini.
Kekalahan di laga tersebut akan membuat salah satu di antara mereka makin tertinggal jauh dari PSM di puncak yang mengoleksi 56 poin dari 26 laga. Persib saat ini berjarak empat angka dari PSM, sementara Persija lima poin dengan jumlah pertandingan yang sama.


