messiGetty Images

Mircea Lucescu: Barcelona Tidak Di Level Untuk Menangkan Liga Champions

Pelatih Dinamo Kiev Mircea Lucescu tidak yakin Barcelona berada di level yang tepat untuk memenangkan Liga Champions.

Azulgrana akan menjamu Kiev di pertandingan pekan ketiga putaran Grup G di Camp Nou, Kamis (5/11) dini hari WIB.

Saat ini, Barcelona memuncaki Grup G dengan perolehan enam poin dari dua kemenangan di pertandingan sebelumnya, unggul tiga angka atas Juventus. Sementara itu, Kiev ada di urutan ketiga dengan baru mengumpulkan satu poin.

Barcelona baru mengumpulkan delapan poin dari enam pertandingan awal di ajang La Liga Spanyol. Terakhir, tim besutan Ronald Koeman itu bermain imbang 1-1 lawan Deportivo Alaves. Jumlah itu sama dengan yang dilakukan El Barca di awal musim 2002/03 ketika pelatih asal Belanda lainnya, Louis van gaal, menangani tim.

Barcelona dipermalukan Bayern Munich 8-2 di perempat-final Liga Champions pada musim lalu, dan berbicara jelang pertandingan, Lucescu mengatakan kepada wartawan: "Setelah pertandingan lawan Bayern Munich, dapat dimengerti bahwa Barcelona ingin melakukan perubahan."

"Mereka memiliki skuad dengan pemain-pemain yang sangat bertalenta, tapi mereka butuh waktu untuk mempelajari mekanismenya."

"Saya tidak berpikir Barcelona berada di level untuk memenangkan Liga Champions saat ini. Bayern Munich, Manchester City, atau Paris Saint-Germain memiliki lebih banyak opsi."

"Bagaimana pun, mereka memiliki pemain sepakbola pada Lionel Messi, yang bisa menjadi sangat penting. Pelatih baru membutuhkan minimal enam bulan dan di musim semi mereka akan menjadi tim yang lain. Barcelona adalah tim yang lebih baik bermain Liga Champions ketimbang La Liga, karena di kompetisi domestik, para rival lainnya sangat mengenal mereka."

Barcelona tidak terkalahkan di 22 pertandingan sebelumnya di fase grup Liga Champions, dan mereka berpeluang memenangkan liga laga grup secara berturut-turut untuk pertama kalinya sejak Oktober 2017.

Lionel Messi mencetak 20 gol dalam 24 penampilan terakhirnya untuk Barcelona di Liga Champions, dan striker asal Argentina itu terakhir kali mencetak gol di tiga pertandingan awal dalam satu musim di kompetisi ini pada 2018/19.

Kiev tidak menang dalam 14 pertandingan lawan tim-tim asal Spanyol di kompetisi Eropa, dengan kemenangan terakhir mereka terjadi pada Maret 1999 di leg kedua perempat-final Piala Eropa lawan Real Madrid.

Iklan
0