chelsea-mount-11052022getty images

Sikat Leeds United, Chelsea Jauhi Kejaran Arsenal & Tottenham

Chelsea memantapkan posisi di empat besar Liga Primer Inggris setelah menghantam Leeds United 3-0, Kamis (12/5) dini hari WIB, di Elland Road.

Melakoni tiga laga liga tanpa kemenangan, The Blues mulai diancam Arsenal yang hanya berjarak satu poin di peringkat keempat, dan Tottenham yang berada lima angka di bawah mereka.

Untungnya gol-gol Mason Mount (4'), Christian Pulisic (55'), dan Romelu Lukaku (83') mengantarkan pasukan Thomas Tuchel menjauh dari kejaran duo London utara tersebut.

Jalannya pertandingan

Chelsea mendapatkan keunggulan cepat lewat kombinasi Cobham pada menit keempat.

Reece James mendapatkan ruang di sisi kanan dan mengecoh Pascal Struijk sebelum memberikan bola kepada Mason Mount yang berlari di area half-space. Gelandang Inggris itu langsung menyambar operan tersebut dengan satu sentuhan, dan bola melayang deras ke dalam gawang tanpa bisa dicegah Illan Meslier.

Situasi tim tuan rumah kian memburuk ketika Daniel James dihukum kartu merah langsung gara-gara melakukan tekel sembrono terhadap Mateo Kovacic di menit ke-24.

Christian Pulisic menggandakan keunggulan The Blues lima menit sebelum waktu menunjukkan satu jam.

Menerima bola dari tengah lapangan, Mount langsung memantulkannya dengan backheel ke arah Pulisic di muka kotak penalti. Pemain berjulukan Captain America itu pun menyelesaikannya ke pojok kiri bawah dengan apik.

Kalah jumlah, Leeds tak kuasa membendung gol ketiga The Blues yang dicetak Romelu Lukaku pada menit ke-83.

Tiga bek Leeds berusaha merebut bola dari pemain termahal sepanjang sejarah Chelsea itu, namun Lukaku menjaga ketenangannya dan menargetkan bola ke atas kepala Meslier.

Dengan membawa pulang tiga poin, jarak Chelsea dengan Arsenal & Spurs, serta kian mengutuk The Whites di zona degradasi dengan 34 poin dari 36 laga.

Susunan pemain

Leeds United (5-4-1): Illan Meslier; Diego Llorente, Robin Koch, Liam Cooper, Pascal Struijk, Jack Harrison; Raphinha, Lewis Bate, Kalvin Phillips, Daniel James; Rodrigo.

Chelsea (3-4-2-1): Edouard Mendy; Trevoh Chalobah, Andreas Christensen, Antonio Rudiger; Reece James, Jorginho, Mateo Kovacic, Marcos Alonso; Mason Mount, Christian Pulisic; Romelu Lukaku.

Iklan
0