Liverpool dikabarkan tidak memiliki rencana untuk mengajukan tawaran terhadap gelandang Aston Villa Jack Grealish pada bursa transfer musim panas mendatang.
Pemain asal Inggris berusia 24 tahun itu mencetak lima gol dan membuat lima assist di Liga Primer Inggris musim 2019/20. Dengan performanya itu, ia diminati sejumlah klub besar, di antara yang disebut-sebut adalah The Reds.
Namun, dilansir Liverpool Echo, Liverpool tidak akan melakukan pendekatan untuk mendatangkan Grealish pada musim panas nanti.
Menurut kabar, manajer Liverpool Jurgen Klopp merasa bahwa lini tengah timnya sudah cukup opsi, apalagi setelah kedatangan Takumi Minamino dari Red Bull Salzburg.
Grealish, yang memiliki kontrak jangka panjang di Aston Villa, kabarnya juga diminati Manchester United.
Pihak Villa tampaknya akan melepas Grealish jika ada tawaran menarik yang datang.




