GFX Klub Inggris Trofi TerbanyakGetty Images

Liverpool Musim Ini Tanpa Trofi, Manchester United Masih Yang Terbaik Di Inggris

Manchester United masih tetap menjadi klub sepakbola paling sukses di Inggris setelah Liverpool bakal menutup kampanye musim 2020/21 ini tanpa trofi usai tersingkir dari Liga Champions.

Liverpool bermain imbang tanpa gol melawan Real Madrid di Anfield dalam duel leg kedua perempat-final, Kamis (15/4) dini hari WIB, namun mereka tersisih karena kalah agregat 3-1.

Tereliminasinya The Reds dari panggung Eropa berarti mereka sudah hampir bisa dipastikan tidak akan bisa memenangkan trofi apa pun musim ini.

Alhasil, United tetap menjadi tim tersukses di Inggris dengan koleksi 66 trofi dari semua kompetisi, mengungguli rival bebuyutan mereka yang memiliki 65 trofi.

GFX Klub Inggris Trofi TerbanyakGetty Images

Setan Merah juga lebih dominan di kompetisi kasta tertinggi Inggris dengan bukti torehan 20 gelar mereka, 13 di antaranya diraih di era Liga Primer.

Liverpool sendiri baru membuka puasa juara liga mereka ketika merengkuh trofi Liga Primer pertama dalam sejarah pada musim 2019/20 lalu, membuat tabungan piala mereka menjadi 19.

Tapi, kubu Merseyside punya kebanggaan tersendiri karena punya lebih banyak koleksi trofi eropa mau pun internasional, yakni 14 berbanding delapan milik United.

United dan Liverpool berada jauh di depan Arsenal yang berada di urutan ketiga yang sukses memenangkan 48 trofi.

Chelsea dan Manchester City melengkapi daftar lima besar klub Inggris dengan raihan trofi terbanyak dengan masing-masing memiliki 31 dan 26 piala.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0