Liam Millar Liverpool 2020Getty

Liverpool Jual Pemain Muda Liam Millar Ke Basel

Penyerang muda Liverpool, Liam Miller akan bergabung dengan Basel dalam kesepakatan senilai £1,3 juta.

The Reds telah menyetujui proposal transfer dari klub Swiss, setelah menolak tawaran awalan mereka pekan lalu, dan sekarang sang pemain berusia 21 tahun akan mengakhiri masa tinggal lima tahunnya di Merseyside.

Millar, pemain internasional Kanada yang membuat satu penampilan senior bersama Liverpool, saat ini berlaga di Piala Emas CONCACAF di Amerika Serikat, namun diklaim telah menyepakati persyaratan pribadi dan akan menandatangani kontrak dengan Basel usai melewati tes medis.

Millar bergabung dengan Liverpool dari Fulham pada 2016, dan menjadi pemain reguler di tim U-18 dan U-23 selama beberapa tahun terakhir.

Ia sempat dipinjamkan dalam dua periode ke Kilmarnock di Liga Premier Skotlandia dan menghabiskan paruh kedua musim lalu bersama Charlton Athletic di League One, mencetak dua gol dalam 27 penampilan di kasta ketiga kompetisi Inggris tersebut.

Selain biaya transfer £1,3 juta di muka, Goal memahami bahwa Liverpool telah menegosiasikan klausul penjualan 20 persen dengan Basel, dengan negosiasi yang dipimpin oleh pemegang saham mayoritas baru klub Swiss, David Degen, saudara kembar dari mantan bek The Reds, Philipp.

Millar sempat menarik minat dari sejumlah klub lain, terutama tim Championship, Blackpool, Odense di Denmark dan klub  MLS, New York Red Bull. Chalton juga berminat untuk memboyongnya kembali jika memungkinkan.

Pada akhirnya Basel yang memenangkan perburuan, dengan menawarkan kesempatan bermain di level Eropa serta bersaing di liga yang tergolong kompetitif bagi sang pemain.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0