Donyell Malen Denzel Dumfries GFX

Liverpool & Everton Buru Denzel Dumfries & Donyell Malen, Apa Kata PSV?

Denzel Dumfries dan Donyell Malen menjadi incaran banyak klub berkat penampilan apik mereka bersama Belanda di Euro 2020, namun PSV belum menerima tawaran apa pun terutama dari Liverpool dan Everton yang kabarnya berminat.

PSV, sebagai pemilik kedua pemain tersebut, terbuka untuk menerima tawaran dan memang tak menutup pintu untuk menjual mereka pada bursa transfer musim panas ini.

Duo raksasa Liga Primer Inggris itu dilaporkan menjadikan Dumfries dan Malen sebagai incaran, hanya saja sejauh ini belum ada pendekatan resmi dari sesama klub asal Merseyside itu.

Direktur teknik PSV, John de Jong, mengatakan kepada Voetbal International tentang spekulasi seputar Dumfries dan Malen: "Kami terus diinformasikan oleh Mino Raiola, agen mereka."

"Mereka tahu apa yang kami inginkan, dan kami telah memberi para pemain ini ruang untuk mulai berbicara dengan klub-klub yang tertarik. Jika mereka memiliki kesepakatan, maka klub yang bersangkutan akan menghubungi kami."

"Saat ini, kami belum menerima satu pun tawaran konkret. Tapi itu tentu saja bisa berubah dengan sangat cepat."

"Jika mereka belum mencapai kesepakatan, maka Donyell dan Denzel akan kembali melapor kepada kami [untuk pramusim] pada 18 Juli. Tapi kemungkinan mereka berdua pergi, tentu saja, sangat besar."

Malen sudah cukup lama dikaitkan dengan Liverpool. Sang striker berbakat mencetak 27 gol di Eredivisie musim lalu dan bersinar bersama Belanda di Euro.

Dumfries pun demikian, mencuri perhatian banyak orang dengan performa impresifnya saat mengawal sisi kanan pertahanan Belanda sepanjang turnamen tersebut.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0