Lionel Messi PSG 2021-2022 Camisetas titular y suplentePSG

Lionel Messi Gabung Paris Saint-Germain, Klub Ligue 1 Ikut Senang

Megabintang sepakbola, Lionel Messi, akhirnya diperkenalkan sebagai pemain dari Paris Saint-Germain pada Rabu (11/8) dini hari WIB, setelah yang bersangkutan menjalani tes medis dan menyepakati kontrak dengan durasi dua tahun.

PSG bisa dibilang beruntung karena bisa mendapatkan sosok Messi, yang sudah lekat dengan Barcelona mamun harus berpisah dengan raksasa Spanyol secara dramatis. Pasalnya, PSG mampu menggaet Messi tanpa mengeluarkan biaya transfer.

Kehadiran Messi rupanya tidak hanya bagus untuk PSG, tapi dianggap bakal membuat Ligue 1 Prancis menjadi lebih menarik. Meski sebenarnya, jelas bahwa kehadiran Messi bisa membuat PSG makin superior dalam persaingan kompetisi Ligue 1.

Hal ini disampaikan oleh CEO Olympique Lyonnais, Jean-Michel Aulas, beberapa jam sebelum Messi diumumkan. Dirinya menilai dan menyambut baik kehadiran Messi di Prancis, dalam wawancaranya kepada media Prancis, L'Equipe.

"Paris [PSG] sangat di atas pada tahun ini, dan perekrutan yang mereka lakukan bukan kabar yang bagus untuk persaingan juara," ungkap Aulas.

"Jika memang ini sudah pasti [Messi ke PSG], maka akan menjadi hal yang fantastis untuk kita semua. Untuk hak televisi, dan materi promosi untuk Ligue 1 secara keseluruhan, tentu akan ada penambahan yang tak bisa dihindari," beber Aulas.

Jean-Michel Aulas LyonGetty

Bagaimana pun, Aulas menegaskan, uang PSG yang begitu berlimpah tetap akan membuat klub lain makin semangat untuk bisa bersaing dengan mereka. Aulas tetap yakin bahwa nilai kompetitif dari Ligue 1 bisa terjaga, dan makin banyak klub yang ambisius.

Selain itu dengan makin banyak pemain berkualitas dan klub yang kuat di Ligue 1, justru akan membantu para klub Ligue 1 yang turut tampil di kompetisi Eropa. Mereka jadi makin terbiasa menghadapi lawan yang sulit, seperti di Liga Champions atau Liga Europa.

"Jika Qatar mengambil inisiatif untuk membuat tim yang sangat hebat di PSG, kami semua senang, bahkan jika kompetisi akan lebih sulit. Tapi klub lain, setidaknya mereka yang bermain di kejuaraan Eropa, memiliki sarana untuk merekrut pemain seperti Messi," urai Aulas.

"Jangan lupa bahwa di belakang, Marseille telah melakukan upaya, Nice dan Lille juga, Lyon telah dan akan melakukannya. titik lintas yang memungkinkan untuk mengubah situasi," tukas Aulas.

Sebagai iinformasi, dominasi PSG pun sebenarnya bisa runtuh di kompetisi domestik, dan hal itu terjadi musim lalu. Lille mampu menjadi kampiun Ligue 2020/21, dan mereka membuktikan bahwa ada klub lain yang punya daya ledak di Ligue 1, selain PSG.

Lionel Messi PSG 2021-2022 Camisetas titular y suplentePSG
Iklan
0