Lionel Messi Barcelona 2018-19

Lionel Messi: Barcelona Harus Fokus Di Liga Champions

Lionel Messi menyatakan, Barcelona harus fokus di Liga Champions musim ini setelah klub hanya mencapai perempat-final dalam tiga musim terakhir.

Terakhir kali, Azulgrana merengkuh trofi Liga Champions adalah pada musim 2014/15 dan sejak itu mereka gagal lolos dari babak perempat-final.

Atletico Madrid, Juventus, dan AS Roma menyingkirkan Barcelona dalam tiga kesempatan itu. Kegagalan pada musim lalu adalah yang terburuk karena tim asal Catalan itu kalah agregat gol tandang 4-4 setelah kalah 4-1 di leg pertama.

Meski gagal di kompetisi Eropa, Barca tetap bisa sukses di persaingan domestik, dengan meraih dua gelar sekaligus, La Liga Spanyol dan Copa del Rey.

Messi berharap timnya bisa fokus di Liga Champions dan menambah gelar di kompetisi terakbar di Eropa itu.

"Tahun ini, kami memiliki Liga Champions lagi," ujar Messi kepada Catalunya Radio.

"Kami tersingkir di perempat-final dalam tiga tahun secara berturut-turut dan yang terakhir adalah yang terburuk karena bagaimana cara kami bermain dan kami datang dengan hasil yang menguntungkan kami."

"Kami harus fokus di Liga Champions untuk klub, tim, dan fans. Kami memiliki tim yang spektakuler--itulah kenapa kami katakan demikian, karena kami bisa bersaing untuk Liga Champions."

Sepanjang karier, Messi sudah mengumpulkan empat gelar Liga Champions. Bintang asal Argentina itu memuncaki daftar pencetak gol terbanyak dalam lima musim yang berbeda dan ia memebri assist paling banyak dalam dua dari musim-musim tersebut.

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Perolehan Medali & Informasi Lengkap Asian Games 2018
2.Egy Jadi Bintang Kemenangan Lechia Gdansk II
3.Terbanyak Lepas Tembakan, Cristiano Ronaldo Masih Mandul
4.Klub Jepang & Thailand Merapat Kejar Evan Dimas
5.Kemenangan Tandai Debut Sepakbola Usain Bolt
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Banner La LigaGetty, Goal
Iklan
0