Ketua umum The Jakmania Ferry Indrasjarief, memberikan masukan untuk Specs selaku apparel Persija Jakarta. Ia mengingikan perusahaan tersebut cepat memasarkan jersey Macan Kemayoran.
Ferry khawatir jika terlalu lama menjual jersey ke pasaran para The Jakmania, membeli barang yang bukan original. Tentu hal itu merugikan karena Persija tak dapat pemasukan dari penjualan kostum.
Pernyataan tersebut beracuan pada beberapa musim lalu. Ketika itu para The Jakmania banyak yang membeli barang kw karena sulit mendapatkan jersey Persija yang asli di pasaran.
"Cuma yang paling penting itu sebenarnya bagaimana memasarkan jersey itu karena yang sudah-sudah Specs lamban. Kompetisi sudah mau satu putaran, tiba-tiba kami belum diselesaikan jersey ke depannya bagaimana," kata Ferry.
"Kalau lamban mengeluarkan jersey lama-lama kalah sama di Tanah Abang. Sedangkan saya seperti ini supaya teman-teman beli yang asli, tapi kalau yang asli gak keluar juga, mau tidak mau cari yang kw," tambahnya.
Seperti musim lalu, merah tetap jadi pilihan utama jersey kandang Persija di Liga 1 2019. Sementara putih jadi jersey tandang, serta orange dipilih menjadi kostum ketiga.


