Bhayangkara FC, mengumumkan secara resmi memperpanjang kontrak dengan Nendia Primarasa. Penandatanganan Kerja sama tersebut dilaksanakan di Stadion Madya, Senayan, Selasa (2/7).
Nantinya Nendia Primarasa, bakal menyediakan seluruh kebutuhan makanan untuk skuad Bhayangkara FC selama satu musim. Ini merupakan kali kedua mereka bekerja sama, setelah pada musim lalu.
"Apa yang sekarang ini sudah diberikan Nendia Primarasa kepada Bhayangkara FC itu memuaskan. Artinya betul-betul luar biasa sehingga kami sangat berterima kasih dengan adanya perpanjangan kerja sama ini," kata manajer Bhayangkara FC Sumardji.
"Biasanya sehari sebelum pertandingan Bhayangkara FC sudah tahu menu makanan apa yang disiapkan. Berbeda menu makanan untuk jelang dan setelah pertandingan," tambahnya.
Sementara pemilik Nendia Primarasa Heru Pujihartono, mengaku sangat senang dengan perpanjangan kontrak tersebut. Ia mendoakan Bhayangkara FC dapat meraih gelar musim ini.
"Pada prinsipnya, kami ingin memberikan makanan yang sesuai dengan kebutuhan pemain sehingga bisa bertenaga di lapangan," ujar Heru.


