Bruno Fernandes Manchester United Leicester 2021-22Getty Images

Manchester United Luluh Lantak! Rekor Tandang Impresif Dipatahkan Leicester City

Manchester United pulang dari King Power Stadium dengan hasil memalukan setelah dihajar tuan rumah Leicester City dengan skor 4-2 dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (16/10) malam WIB.

Tampil dengan formasi terbaik mereka 4-2-3-1 yang menampilkan superstar Portugal, Cristiano Ronaldo yang baru mencatatkan rekor hat-trick internasional, United memulai pertandingan dengan menjanjikan.

Setan Merah membuka keunggulan terlebih dahulu pada menit ke-19. Berawal dari umpan Bruno Fernandes, Mason Greenwood melakukan tusukan dari kanan dan melepaskan tembakan kaki kiri kecang yang tak mampu dihalau oleh Kasper Schmeichel.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Namun, perlahan intensitas tekanan pasukan Ole Gunnar Solskjaer menurun. Hal itu dimanfaatkan Leicester untuk berbalik menekan dan memperoleh beberapa kans lewat pergerakan James Maddison dan Kelechi Iheanacho.

Puncaknya pada menit ke-31, lini belakang United tampak gugup dan Harry Maguire tidak sigap menerima operan David de Gea. Bola direbut oleh Iheanacho yang kemudian melepas umpan ke tengah dan ada Youri Tielemans yang mencetak gol penyeimbang berkat tembakan lob terukur.

Babak pertama berakhir dengan kedudukan imbang. Pertarungan sengit berlanjut hingga paruh kedua, dengan kedua tim sama-sama jual beli serangan.

Leicester berbalik unggul pada menit ke-78, setelah terjadi kemelut di muka gawang De Gea. Tembakan striker pengganti, Patson Daka tidak sempurna dimentahkan sang kiper United, bola memantul ke arag Ayoze Perez sebelum disambar oleh Caglar Soyuncu untuk membuat fans tuan rumah bersorak.

United sempat mendapat secercah harapan karena tak lama berselang, tepatnya pada menit ke-82 mereka membuat skor kembali sama kuat. Marcus Rashford menandai comeback-nya dengan sebuah gol yang bagus setelah lolos dari kawalan dua bek Leicester.

Tapi itu tak bertahan lama karena semenit kemudian Leicester menghukum United dengan gol ketiga. Perez yang menusuk dari kiri memberikan umpan cantik ke tengah yang mudah dieksekusi oleh Jamie Vardy untuk membobol gawang De Gea dengan tembakan voli.

Peluang United untuk mencuri poin pupus dengan terciptanya gol keempat Leicester pada masa injury time. Daka ikut mencatatkan namanya di papan skor setelah menuntaskan bola hasil tendangan bebas Tielemans di tiang jauh.

Kemenangan anak asuh Brendan Rodgers sekaligus mengakhiri rekor tandang impresif United yang tak terkalahkan dalam 29 pertandingan terakhir mereka di Liga Primer.

Iklan