안산 아스나위한국프로축구연맹

Lebaran Di Korea Selatan, Asnawi Mangkualam Pilih Tidak Keluar Rumah

Hari Raya Idulfitri tahun ini bakal berbeda untuk Asnawi Mangkualam. Pemain Ansan Greeners tersebut merayakan lebaran tanpa kehadiran keluarga tercinta.

Asnawi, terpaksa jauh dari keluarga karena sedang meniti karier di Korea Selatan. Hal ini juga jadi yang pertama untuk pesepakbola berusia 21 tahun itu lebaran di negara itu.

Meski demikian, Asnawi telah mempunyai rencana selama lebaran. Ia memutuskan untuk tidak keluar rumah karena pandemi vitus corona masih belum berakhir.

"Situasi sekarang tidak memungkinkan untuk bersama teman-teman Indonesia. Apalagi situasi covid kurang bagus di sini," kata Asnawi.

Padahal, bila keluar rumah Asnawi bisa berkumpul dengan sesama orang Indonesia. Mengingat, banyak masyarakat Tanah Air, yang bermukim di Ansan.

"Kalau keluar tidak apa-apa, enggak ada masalah. Tapi risikonya itu, harus kita tanggung sendiri. Jadi kalau ada apa-apa, saya juga takut karantina lagi. Jadi paling di rumah aja," ucapnya.

안산 아스나위한국프로축구연맹

"Paling nanti di saat lebaran saya telepon atau video call untuk ngobrol-ngobrol sama keluarga," mantan pilar PSM Makassar tersebut menambahkan.

Selain itu, Asnawi mengomentari tentang perbedaan K League 2, dengan Liga 1. Menurutnya, kompetisi di Korea Selatan lebih ketat karena seluruh kontestan mempunyai kekuatan yang merata.

"Lumayan jauh berbeda dengan Indonesia. Di sini diutamakan stamina, mental harus kuat, apalagi kompetisi sangat ketat. Semua tim punya kualitas hampir sama. Di pertandingan kalau menang hanya 1-0, 2-0, jarang yang menang 3-0," ujarnya.

Kendati begitu, Asnawi masih yakin Ansan Greeners bisa naik kasta pada musim depan. Ia menilai timnya sudah berada di jalur yang tepat untuk promosi.

"Kalau optimistis, pasti. Kami dalam setiap pertandingan mengincar kemenangan untuk ke papan atas. Tapi memang butuh kerja keras karena setiap tim di sini sama kualitas. Tidak ada papan bawah, tidak ada papan atas," tuturnya.

Iklan
0