20211204 Divock OrigiGetty Images

Lazio Saingi AC Milan & Juventus Buat Dapat Tanda Tangan Striker Liverpool Divock Origi

Striker Liverpool Divock Origi saat ini telah menarik perhatian klub Serie A, dengan AC Milan Juventus bersaing untuk mendapatkan tanda tangannya.

Tetapi kini tak hanya dua tim tersebut yang menginginkan Origi, tim Italia lainnya juga siap menyikut dua tim tersebut untuk bisa merekrut sang striker.

Berdasarkan laporan dari Italia Il Tempo, Lazio kini bergabung dengan Milan dan Juve untuk membuat Origi angkat kaki dari Anfield.

Memang, rumor mengenai hengkangnya Origi telah santer dibicarakan, mengingat manajer The Reds Jurgen Klopp juga mempersilakan dia untuk pergi.

"Ini bukan hanya tentang dua pemain yang Anda sebutkan [Origi dan Alex Oxlade-Chamberlain]," kata Klopp dilansir dari The Mirror.

"Kami tidak akan tinggal bersama selamanya. Begitulah adanya."

"Jika seseorang ingin pergi ke tempat lain, kami harus menemukan solusi untuk itu."

Pernyataan dari Klopp tersebut tampaknya membuat Origi segera pergi dari Liverpool, dan tiga raksasa Serie A di atas bisa menjadi pilihan untuk tempat berlabuhnya berikutnya.

Selain itu, menit bermain sang striker di The Reds juga sangat minim, mengingat pesaingnya di posisi striker adalah Roberto Firmino dan Diogo Jota.

Di musim ini, pemain berusia 26 tahun tersebut baru tampil sebanyak sepuluh kali di berbagai ajang, mencetak lima gol dan dua assist.

Iklan
0