Persib Bandung memulai pertandingan perdana Liga 1 2021/22, menghadapi Barito Putera, di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (4/9). Kemenangan merupakan target yang dibidik Maung Bandung, pada laga tersebut.
Persiapan yang mepet bukan penghalang untuk Persib, untuk tidak meraih kemenangan atas Barito Putera. Seluruh pemain penuh semangat dan siap memberikan kemampuan maksimalnya di laga tersebut.
Kepercayaan diri para pemain Persib, bakal bertambah jika mampu meraup poin penuh. Makanya, Supardi Nasir dan kawan-kawan wajib menjaga fokusnya hingga pertandingan selesai.
"Semua pemain siap memberikan yang terbaik. Mudah-mudahan di pertandingan pertama ini bisa menghasilkan poin yang bagus. Kemenangan di pertandingan awal adalah penting," kata asisten pelatih Persib Budiman, dikutip laman resmi klub.
Kendati demikian, Budiman sadar mengalahkan Barito Putera bukan perkara mudah. Laskar Antasari juga pasti berusaha keras untuk mendapat kemenangan di partai tersebut.
Apalagi, ada sosok Djadjang Nurdjaman yang menukangi Barito Putera. Pria yang karib disapa Djanur tersebut merupakan pelatih berkualitas dan paham dengan karakter Persib karena pernah membesut beberapa tahun lalu.
"Coach Djadjang Nurdjaman adalah pelatih yang berpengalaman. Segi taktikal bagus. Materi pemainnya juga, baik lokal maupun asing, cukup bagus," ucapnya.
IstimewaMusim ini Persib kembali menargetkan juara Liga 1. Target yang diusung tersebut sama seperti musim lalu, yang kompetisi terpaksa dibatalkan karena pandemi virus corona melanda Tanah Air.
Pada musim lalu, Persib memborong tiga kemenangan dalam tiga laga yang dimainkan di Liga 1. Pasukan Robert Rene Alberts tersebut menjadi satu-satunya kontestan yang mampu meraih sembilan poin.
"Tentu saja, kami punya target untuk bisa menjadi juara musim ini. Tapi pada akhirnya, ini soal hal-hal detail, seberapa baik kita bermain di pertandingan. Jadi ini memang ambisi yang besar," ujar penyerang Persib Ezra Walian.
"Anda bisa menjadi juara, tapi mari kita lihat bersama. Karena kita semua butuh berjuang dan menunjukkan bahwa kita adalah tim terbaik. Setelah itu, kita bisa melihat lebih jauh," Ezra menambahkan.


