Barcelona mengonfirmasi, Henrik Larsson akan menjadi bagian dari tim kepelatihan Ronald Koeman.
Perjuangan Azulgrana sepanjang musim 2019/20 membuat dua pelatih harus dipecat. Setelah Ernesto Valverde pada Januari lalu, kini giliran Quique Setien.
Pihak Barcelona sudah menunjuk mantan pemain mereka, Koeman, sebagai pelatih klub untuk musim mendatang. Pelatih asal Belanda itu pernah membantu klub meraih gelar Piala Eropa yang pertama selama karier bermainnya yang mengesankan.
Koeman bukan satu-satunya mantan pemain yang akan menangani Barcelona, tapi ada Larsson, yang akan membantu di samping dirinya.
Larsson, pemain depan yang menakutkan di zamannya, bergabung bersama Alfred Schreuder sebagai bagian dari staf kepelatihan Koeman.
"FC Barcelona telah mencapai kesepakatan dengan Alfred Schreuder dan Henrik Larsson untuk bergabung ke staf teknik yang dipimpin Ronald Koeman. Keduanya direkrut hingga 30 Juni 2022," demikian pernyataan yang dirilis di lamn resmi Blaugrana.
"Koeman dan Larsson melihat jalur mereka sebagai pemain, karena keduanya pernah bermain untuk Feyenoord antara 1995 dan 1997. Kini, 23 tahun kemudian, mereka akan bertemu lagi di Camp Nou, di mana mereka menikmati kejayaan sebagai pemain. Sebagai seorang manajer, Larsson telah melatih Falkenberg dan Helsingborg di Swedia, negara asalnya."
"Selain itu, Alfred Schreuder, yang lahir di Barneveld [Belanda] pada 2 November 1972, juga akan menjadi bagian dari staf. Ia adalah ahli dalam strategi dan memiliki pengalaman yang luas di Belanda dan Jerman."
"Schreuder telah menjadi bagian dari staf di Hoffenheim, di mana ia berhasil lolos ke Liga Champions, dan juga Ajax pada musim 2018/19, di mana ia bekerja bareng [Frenkie] de Jong dan mengesankan penonton Eropa dengan mencapai semi-final Liga Champions."
"Henrik Larsson, yang lahir pada 20 September 1971 di Helsingborg [Swedia], merupakan striker dengan penciuman yang bagus untuk mencetak gol, kemampuan dan kecerdasan yang tidak tertandingi dalam gerakan dan cara dia menangani bola."
"Orang asal Swedia itu datang ke Barca pada 2004 dari Glasgow Celtic. Selama dua musim mengenakan kostum Barca, ia menampilkan performa yang luar biasa, memainkan 62 pertandingan dan mencetak 22 gol. Bersama FC Barcelona, ia memenangkan satu trofi Liga Champions, dua La Liga, dan satu Piala Super Spanyol.


