Marcus Rashford Juan Mata Manchester United pre-season 2019Getty

Laporan Pertandingan: Manchester United vs Chelsea

Manchester United memulai kampanye mereka di Liga Primer Inggris 2019/20 dengan kemenangan meyakinkan 4-0 atas Chelsea di stadion Old Trafford, Minggu (11/8) WIB.

Brace Marcus Rashford serta dua gol yang masing-masing dicetak oleh Anthony Martial dan Daniel James melengkapi pesta gol Setan Merah ke gawang The Blues yang dikawal oleh Kepa Arrizabalaga.

Babak Pertama

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Chelsea langsung menggebrak pertahanan Manchester United. Pada menit ke-4 Abraham melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti, namun sayang bola masih membentur tiang gawang yang dikawal oleh David de Gea.

Zouma membuat kesalahan yang nyaris saja berbuah fatal, namun tembakan Martial masih mudah diamankan oleh penjaga gawang Chelsea Kepa Arrizabalaga.

Memasuki menit ke-15, Manchester United mendominasi penguasaan bola. Umpan satu-dua yang diperagakan oleh Martial dan Pogba didalam kotak penalti Chelsea masih bisa dipotong oleh Christensen.

Setan Merah berhasil unggul lebih dulu melalui tendangan penalti yang dengan sangat baik dieksekusi oleh Marcus Rashford setelah sebelumnya ia dijatuhkan oleh Zouma didalam kotak terlarang Chelsea.

Wan-Bissaka merangsek di sisi kanan menggiring bola berusaha untuk melepaskan umpan silang, namun bola terlalu tinggi untuk dijangkau oleh para pemain United di dalam kotak penalti Chelsea.

Setengah jam laga berjalan, kedua tim masih saling jual beli serangan. Martial berusaha melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun arah sepakannya masih melambung di atas mistar gawang Chelsea.

Tim asuhan Solskjaer kembali melancarkan serangan. Martial masuk kotak penalti Chelsea kemudian memberikan umpan silang pada Pogba. Sayang, pemain Prancis itu gagal untuk mengontrol bola sehingga bisa diamankan oleh Kepa.

Menit 34, Rashford berhasil mencetak gol kedua, namun hakim garis mengangkat bendera lebih dulu karena posisinya sudah offside saat menerima umpan terobosan dari Pogba.

Chelsea mengancam gawang Manchester United. Pedro memberikan umpan silang pada Barkley di sisi kiri kemudian melepaskan tembakan keras dari sudut sempit, beruntung De Gea lebih sigap untuk menahan bola.

The Blues kembali mendapatkan peluang emas, kali ini melalui Emerson. Namun keberuntungan belum berpihak pada tim tamu karena tendangannya masih membentur tiang gawang De Gea.

Dipenghujung babak pertama, Martial bekerjasama dengan Luke Shaw di sisi kiri diakhiri dengan umpan tarik Shaw kepada Pogba, namun Christensen berhasil memotong arah datangnya bola.

Skor 1-0 untuk keunggulan Manchester United bertahan hingga wasit meniup peluit turun minum.

Babak Kedua

Awal babak kedua, Chelsea langsung melancarkan serangan. Abraham menguasai bola di dalam kotak penalti United, kemudian berusaha memberikan umpan ke tengah, namun bola bisa dihalau lini pertahanan Setan Merah.

Tendangan Pedro dari luar kotak penalti masih membentur pemain bertahan United dan menghasilkan sepak pojok yang tidak berbahaya bagi gawang De Gea.

10 menit babak kedua berjalan, Chelsea melancarkan serangan. Tendangan Emerson dari tepi kotak penalti masih bisa dimentahkan oleh tepisan De Gea.

Pada menit 65, Martial berhasil menggandakan keunggulan United setelah sontekannya memanfaatkan umpan silang Pereira sukses menaklukkan Kepa Arrizabalaga.

Dua menit berselang, Rashford mencetak gol keduanya dilaga ini. Menerima umpan lambung dari Pogba, Rashford mengontrol bola dan mengarahkan tendangannya ke pojok kiri gawang yang tak bisa diantisipasi oleh penjaga gawang Chelsea.

Unggul tiga gol tak membuat serangan Manchester United mengendur, mereka terus menekan pertahanan Chelsea. Meski begitu, lini belakang The Blues tak membiarkan lini serang Setan Merah bebas bergerak di area berbahaya mereka.

10 menit terakhir di laga ini, Rashford kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Mendapatkan umpan terobosan dari Pogba, penyerang Inggris itu merangsek hingga kotak penalti, namun Zouma lebih dulu datang sebelum Rashford menembak bola.

Setan Merah kembali memperbesar keunggulan mereka menjadi 4-0. Kali ini Daniel James sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah menaklukkan kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga.

Chelsea mencoba memperkecil ketinggalan mereka, Mason Mount melepaskan tembakan menyusur tanah dari luar kotak penalti, namun bola masih bisa diamankan dengan baik oleh David de Gea.

Manchester United masih terus melancarkan serangan ke pertahanan Chelsea. McTominay memberikan umpan lambung ke depan, bola disambut oleh Martial, namun hakim garis lebih dulu mengangkat bendera offside.

Chelsea kembali mencoba untuk mencetak gol, Pulisic memberikan umpan terobosan pada Emerson diteruskan dengan tembakan kaki kiri dari sebalk kiri kotak penalti, namun upayanya masih bisa dihalau oleh De Gea.

Namun, hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, Chelsea gagal untuk mencetak gol dan Manchester United mengemas kemenangan empat gol tanpa balas dihadapan publik Old Trafford.

Susunan Pemain

MANCHESTER UNITED: David de Gea, Luke Shaw, Victor Lindelof, Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka, Paul Pogba, Scott McTominay, Anthony Martial, Jesse Lingard, Andreas Pereira, Marcus Rasford.

CHELSEA: Kepa Arrizabalaga, Emerson, Kurt Zouma, Andreas Christensen, Cesar Azpilicueta, Mateo Kovacic, Jorginho, Mason Mount, Ross Barkley, Pedro, Tommy Abraham.

Iklan