Odegaard Real Sociedad Betis LaLiga@RealSociedad

REVIEW La Liga Spanyol: Real Sociedad Tembus Empat Besar

Real Sociedad menembus posisi empat besar La Liga Spanyol setelah meraih kemenangan 3-1 atas Real Betis di pertandingan pekan kesembilan di Reale Arena, Minggu (20/10).

Real Betis unggul terlebih dahulu pada menit ke-12 dengan gol Loren Moron lewat tendangan setelah memanfaatkan umpan dari Antonio Barragan.

Real Sociedad akhirnya bisa menyamakan skor pada menit ke-22 dengan gol bunuh diri Javi Garcia. Willian Jose membawa tuan rumah balik unggul pada menit ke-35 dan Portu memastikan kemenangan tim dengan golnya di babak kedua, tepatnya pada menit ke-58.

Dengan kemenangan ini, Real Sociedad ada di peringkat keempat dengan perolehan 16 poin, terpaut tiga angka dengan sang pemuncak, Barcelona. Sementara itu, Real Betis masih berada di zona merah, peringkat ke-18, dengan raihan sembilan poin.

Di pertandingan lain, gol telat Luuk De Jong membawa Sevilla meraih kemenangan tipis 1-0 saat menjamu Levante di Ramon Sanchez Pizjuan.

De Jong berhasil memanfaatkan kreasi peluang yang diciptakan Jesus Navas pada menit ke-86 dengan sundulan kepalanya.

Sevilla berada di perungkat keenam dengan mengumpulkan 16 poin, kalah selisih gol dengan Real Sociedad dan Atletico Madrid, meski mengumpulkan angka yang sama. Sementara itu, Levante ada di urutan ke-11 dengan raihan 11 poin.

Villarreal juga meraih kemenangan 1-0, ketika bertandang ke markas Espanyol di RCDE Stadium. Gol tunggal di laga ini dicetak Karl Toko Ekambi di babak kedua.

Dengan hasil itu, Villarreal naik ke peringkat ketujuh dengan mengumpulkan 14 poin, terpaut dua angka dengan posisi empat besar. Sementara itu, Espanyol ada di urutan ke-19 dengan baru mengumpulkan lima poin.

Kemenangan juga diraih Deportivo Alaves dengan skor 2-0 ketika menjamu Celta Vigo di Estadio de Mendizorroza. Dua gol dicetak Lisandro Magallan pada menit ke-50 dan Lucas Perez pada menit ke-82.

Hasil itu membuat Alaves keluar dari zona merah, naik ke peringkat ke-14 dengan raihan 11 poin. Sementara itu, Celta Vigo ada di urutan ke-17 dengan unggul selisih gol atas Real Betis, yang ada di zona degradasi.

Athletic Bilbao hanya bermain imbang 1-1 ketika menjamu Real Valldolid di San Memes. Gol keunggulan tuan rumah yang dicetak Inaki Williams pada menit ke-33 bisa disamakan akibat gol bunuh diri Inigo Martinez pada menit ke-71.

Dengan hasil ini, Bilbao berada di peringkat kedelapan dengan mendapat 13 poin, sedangkan Valldolid ada di urutan ke-12 dengan raihan 11 angka.

Iklan
0