7cb947285a6bc94f776cbdcaaf64d83594a3bfbc

Kylian Mbappe Sabet Penghargaan Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2018

Performa fantastis di sepanjang turnamen melapangkan jalan Kylian Mbappe untuk meraih penghargaan Pemain Muda Terbaik di Piala Dunia 2018.

Titel individual yang diraih Mbappe ini menyempurnakan keberhasilan Prancis menjadi juara dunia seusai menaklukkan Kroasia 4-2 dalam partai final di Stadion Luzhniki, Minggu (15/7).

Mbappe, 19 tahun, memang tampil sangat menonjol ketimbang pemain muda lainnya. Ia mampu mencetak empat gol di Rusia 2018, termasuk satu gol brilian dari luar kotak penalti ke gawang Kroasia di final.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Selain Kroasia, Mbappe juga sukses menjebol gawang Peru (1-0) di fase grup dan membikin sepasang gol ke gawang Argentina (4-3) di babak 16 besar.

Gol ke gawang Kroasia tersebut bahkan membuat Mbappe mengikuti jejak legenda Brasil Pele sebagai pemain remaja yang mencetak gol di final Piala Dunia. Pele melakukannya di usia 17 tahun saat Brasil menang 5-2 atas Swedia di final Piala Dunia 1958.

Di Piala Dunia sebelumnya pada 2014, gelar Pemain Muda Terbaik juga disabet oleh pemain Prancis lain, Paul Pogba. Keberhasilan Mbappe meraih penghargaan ini ikut menandai suksesnya Prancis dalam mengembangkan sepakbola usia muda.

Prancis sendiri menjadi juara dunia dengan rata-rata usia pemain 25,57 tahun atau memiliki skuat termuda di antara seluruh peserta Piala Dunia 2018.

7cb947285a6bc94f776cbdcaaf64d83594a3bfbc
Iklan