Kylian Mbappe France 2022 World CupGetty

Kylian Mbappe Kembali Berlatih Bersama Prancis, Ibrahima Konate: Tidak Ada Yang Perlu Dikhawatirkan

  • Mbappe absen latihan pada Selasa
  • Kembali untuk bergabung bersama tim pada Rabu
  • Konate mengatakan tidak ada alasan untuk khawatir

APA YANG TERJADI? Kylian Mbappe absen dari sesi latihan pada Selasa (6/12) sehingga memicu kekhawatiran bahwa dia bisa cedera dan melewatkan pertandingan yang akan datang. Namun, ia kembali ke lapangan pada Rabu (9/12) dan rekan setimnya, Ibrahima Konate, mengatakan bahwa "tidak ada yang perlu dikhawatirkan" mengenai kebugaran bintang Paris Saint-Germain itu.

APA YANG DIKATAKAN: "Ia lebih suka tinggal di dalam ruangan [pada Selasa]. Kami mengandalkan dia seperti semua pemain dalam grup," ujar Konate kepada wartawan. "Itu adalah sesi pemulihan kecil. Sehari sebelumnya, kami libur. Saya pikir ia memutuskan untuk tetap di dalam ruangan bersama pelatih, tidak ada yang perlu dikhawatirkan."

GAMBARAN LEBIH BESAR: Ketersediaan Mbappe akan menjadi dorongan besar bagi Didier Deschamps dan timnya. Mbappe saat ini merupakan pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2022, setelah mencetak lima gol sejauh ini.

DALAM FOTO:

Kylian-Mbappe(C)Getty ImagesIbrahima Konate France World Cup 2022Getty

APA SELANJUTNYA UNTUK PRANCIS?Les Bleus akan bertemu Inggris di pertandingan perempat-final, Minggu (11/12).

Iklan
0