Thomas Doll - Persija JakartaPersija Jakarta

Komentar Sumardji Tidak Penting, Thomas Doll Fokus Laga Persija Jakarta

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll masa bodoh dengan pernyataan keras yang dilontarkan ketua badan tim nasional (BTN) Sumardji. Ia menyebut saat ini lebih penting untuk mempersiapkan pertandingan di Liga 1 2023/24.

Beberapa hari lalu, Sumardji menumpahkan kekesalannya kepada Doll dan juru formasi PSM Makassar Bernardo Tavares. Kedua orang tersebut ogah melepas pemain yang dipanggil ke timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2023.

Pemain Persija yang tak dilepas Doll adalah Rizky Ridho. Sementara pilar PSM yang dilarang Tavares memenuhi panggilan timnas Indonesia U-23 yakni Dzaky Asraf.

Namun, Doll tak ambil pusing komentar pedas Sumardji. Ia memilih fokus ke pertandingan Persija melawan Madura United dalam pekan kedelapan Liga 1 2023/24 di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (13/8).

"Saya pikir itu tidak terlalu penting saat ini dan besok [hari ini] adalah pertandingan yang penting," ucap Doll kepada awak media.

"Saya hanya membicarakan tentang pertandingan, saya tidak mengerti perkataan orang yang tidak paham sepakbola dengan baik." Doll menambahkan.

Timnas Indonesia U-23 sudah menggelar pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF U-23 2023. Agenda tersebut dilangsungkan di Jakarta sejak beberapa hari lalu.

Dalam Piala AFF U-23, timnas Indonesia U-23 tidak diberikan target apa pun oleh PSSI. Federasi sepakbola Tanah Air tersebut menjadikan ajang itu sebagai sasaran antara skuad Garuda Muda.

Piala AFF U-23 digelar di Thailand 17 hingga 26 Agustus mendatang. Dalam ajang tersebut armada Shin Tae-yong menempati Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0