BROUGHT TO YOU BY
Barcelona Manchester United fansGetty/Goal composite

Klub Sepakbola Mana Yang Punya Fans Paling Banyak?

Sepakbola, layaknya olahraga lain, sangat mementingkan fans seperti halnya mementingkan pertandingan di lapangan.

Bisnis sepakbola sangat bergantung pada dukungan dari para penggemar dalam bentuk penjualan tiket dan merchandise.

Klub-klub sukses biasanya yang paling banyak digemari, tetapi berbagai variabel seperti geografi, sejarah, dan budaya juga berpengaruh, jadi kesuksesan tak selalu menghasilkan dukungan. Tetapi tentu saja membantu.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Jadi, klub sepakbola mana yang punya fans paling banyak?

Real Madrid dan Barcelona adalah dua klub paling bernilai di dunia pada 2021 menurut Forbes, yang menaksir nilai mereka hingga lebih dari $4,7 miliar (sekitar Rp67 triliun). Bayern Munich dan Manchester United tak terlalu jauh di tempat ketiga dan keempat dengan valuasi sekitar $4,2 miliar (Rp60 triliun), disusul Liverpool dan Manchester City yang masih berada di atas angka $4 miliar.

Nyaris mustahil menyebut jumlah fans masing-masing klub secara tepat, tetapi menilai dari hal-hal seperti penjualan jersey, ukuran stadion, dan followers di media sosial bisa memberi kita gambaran kasar popularitas mereka.

Eits, jangan marah-marah dulu. Ingat ya ini cuma gambaran kasar.

Menimbang semua itu, GOAL mencoba menaksir klub sepakbola mana yang memiliki fans terbanyak di seluruh dunia.

Klub sepakbola mana yang punya followers paling banyak?

PeringkatKlubNegaraPengikut
1Real MadridSpanyol277,5 juta
2BarcelonaSpanyol273,6 juta
3Man UtdInggris176,7 juta
4PSGPrancis131.1 juta
5JuventusItalia116,2 juta
6ChelseaInggris110 juta
7LiverpoolInggris106 juta
8Bayern MunichJerman99,3 juta
9Man CityInggris90,7 juta
10ArsenalInggris82 juta

Catatan: Angka di atas merupakan gabungan pengikut di Facebook, Instagram, Twitter, TikTok, dan YouTube per Maret 2022. Hanya akun resmi saja.

Real Madrid dan Barcelona adalah klub sepakbola paling banyak diikuti di media sosial di kanal-kanal besar, dan tak ada tim yang bahkan mendekati duo rival El Clasico itu.

Manchester United, yang baru membuat akun resmi Twitter pada April 2012 (tiga tahun setelah Liverpool), adalah klub terpopuler selanjutnya di kanal daring, tetapi jauh di bawah Real dan Barca.

Paris Saint-Germain atau PSG yang terhitung pemain baru berhasil merangsek ke peringkat keempat setelah hanya nangkring di posisi tujuh tahun lalu. Diduga karena pengaruh berbagai megabintang yang tiba di Parc des Princes musim panas 2021 kemarin, terutama Lionel Messi.

Juventus menyusul di posisi kelima, dan diikuti oleh Chelsea serta Liverpool. Cukup mengagetkan melihat The Blues berada di atas kolektor enam Liga Champions itu, tetapi kesuksesan pasukan Thomas Tuchel di UCL memang menawan.

Bayern Munich, Manchester City, dan Arsenal berada di tiga terbawah sepuluh besar. Nampaknya puasa kejayaan The Gunners mulai membuat mereka agak keteteran dibandingkan raksasa-raksasa Eropa lainnya.

AC Milan yang punya koleksi tujuh Piala Eropa atau Liga Champions harus rela berada di luar sepuluh besar dengan 40 juta lebih pengikut.

Sang tetangga, Inter Milan, tak jauh di bawah mereka, diikuti Tottenham Hotspur dan raksasa Brasil Flamengo yang sama-sama punya pengikut sektar 37-39 juta.

Klub sepakbola mana yang punya stadion paling besar?

PeringkatKlubStadionKapasitas
1BarcelonaCamp Nou99.000
2Kaiser ChiefsSoccer City94.700
3Club AmericaEstadio Azteca87.500
4ATK Mohun BaganSalt Lake Stadium85.000
5Borussia DortmundSignal Iduna Park81.300
6Real MadridSantiago Bernabeu81.000
7UniversitarioEstadio Monumental80.000
8AC Milan / Inter MilanSan Siro80.000
9Flamengo / FluminenseMaracana78.000
10Esteghlal / PersepolisAzadi Stadium78.000

Seperti yang dibuktikan tabel di atas, rasanya kurang bijak menilai popularitas global sebuah klub sepakbola hanya dari ukuran stadion mereka.

Barcelona dan Real Madrid memang masuk 10 besar di urutan kapasitas stadion, tetapi nama-nama seperti Manchester United, Liverpool, Juventus, Bayern Munich, dan Chelsea tidak termasuk.

Kaiser Chiefs dari Afrika Selatan dan Club America dari Meksiko memang merupakan klub terbesar di negara masing-masing, tetapi popularitas mereka tidak menembus perbatasan seperti halnya raksasa-raksasa Eropa di atas.

ATK Mohun Bagan mungkin memang mampu menampung lebih banyak fans di Salt Lake Stadium jika dibandingkan Man United & Old Trafford, tetapi mereka jelas kalah jumlah fans.

Cuma dua dari 10 klub paling diikuti di media sosial - yakni Real Madrid dan Barcelona - yang tampil di jajaran klub dengan stadion terbesar.

Simak daftar 20 stadion terbesar di dunia di sini

Klub sepakbola mana yang memiliki penjualan jersey tertinggi?

Jersey sepakbola paling populer bervariasi dari satu negara ke negara lain. Artinya, seragam Flamengo mungkin laku keras bak kacang goreng di Brasil atau jersey Aston Villa mungkin amat diminati di beberapa wilayah di Inggris, tetapi tidak terlalu laku di luar negara-negara tersebut.

Namun, ada beberapa klub yang jauh mengungguli klub lain menyoal penjualan jersey secara global.

Barcelona, Real Madrid, Manchester United, dan Liverpool adalah langganan penghuni daftar jersey terlaris, begitu pula dengan Arsenal, Chelsea, Paris Saint-Germain, dan Juventus.

Menurut Planet Football, jersey kandang Liverpool adalah kaus sepakbola terlaris di Amazon untuk musim 2019/20, sementara jersey kandang dan tandang Manchester United, Manchester City, dan Arsenal tampil di 10 besar.

Tetapi di pasar Amerika Serikat, jersey Real Madrid dan Barcelona jauh lebih diminati daripada dedengkot Liga Primer Inggris tersebut, dengan beberapa klub Meksiko juga termasuk populer.

Klub sepakbola mana yang punya fans paling banyak?

Rasanya aman untuk mendapuk Real Madrid dan Barcelona sebagai klub paling digemari di dunia, dengan Manchester United - yang dahulu pernah menjadi tim olahraga terbesar di dunia - menyusul duo La Liga itu di peringkat ketiga.

Trio klub tersebut tak hanya punya banyak pengikut di media sosial, mereka juga memiliki beberapa stadion terbesar di dunia dan mencatatkan penjualan jersey terbanyak di nyaris semua pasar.

Daya tarik mereka benar-benar mengglobal dan tercermin dari valuasi mereka, terutama Madrid dan Barca. Bagaimana tidak, bersama Bayern Munich, duo rival bebuyutan itu adalah satu-satunya klub sepakbola di daftar 10 tim olahraga paling bernilai di dunia 2021 versi Forbes, sementara Man Utd berada di peringkat ke-11.

Liverpool, Juventus, dan Bayern adalah hegemon tradisional yang sedikit di bawah trio tersebut, sementara raksasa baru seperti Chelsea, PSG, dan Manchester City juga mulai memikat hati fans di seluruh dunia.

Iklan