Muhammad Natshir Fadhil - Persib BandungGoal / Abi Yazid

Kiper Persib Bandung Tak Ambil Pusing Jadwal Liga 1 Molor Lagi


OLEH    MUHAMMAD RIDWAN

Mundurnya jadwal pertandingan Liga 1 2018, tak mau diambil pusing penjaga gawang Persib Bandung Muhammad Natshir Fadhil. Menurutnya, hal tersebut harus dinikmatinya.

Sampai sekarang, kepastian bergulirnya kompetisi kasta teratas nasional tersebut masih tanda tanya. Setelah sebelumnya, dijadwalkan bergulir pada 10 Maret, tapi direvisi lagi di antara tanggal 18-25 Maret mendatang.

Ini merupakan kali keempat PT Liga Indonesia baru (LIB) selaku operator kompetisi memundurkan jadwal. Sebelumnya, mereka berencana menghelat Liga 1 pada 24 Februari, yang diundur lagi ke 3 Maret 2018.

Salah satu faktor yang membuat jadwal terus molor karena PT LIB dituntut melunasi utangnya kepada klub. Sebab, mereka masih menunggak uang subsidi, hak siar dan rating televisi.

"Sebagai pemain, kita akan tetap jalani serius dan enjoy di setiap latihan. Karena kita tahu, tim pelatih mungkin sudah mengubah program latihan," ucap pemain yang karib disapa Deden itu.

Deden, menyatakan kondisi tersebut bisa dipakai Persib buat memperbaiki kekurangan yang ada di timnya. Langkah ini dilakukan agar Maung Bandung dapat tampil maksimal saat kompetisi digelar. 

"Pertahanan selama ini belum teruji. Karena selama uji coba, lawan jarang melakukan serangan. Dan minggu-minggu ini akan ada uji coba lagi," ucapnya.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INII
1.Kapten Fiorentina Davide Astori Meninggal Dunia
2.Soal Mauro Icardi & Paulo Dybala, Juventus & Inter Milan Boleh Tidur Nyenyak
3.Dunia Sepakbola Berduka Untuk Davide Astori
4.Paul Merson: Arsenal Menjelma Jadi Everton
5.La Liga Experience Tinggalkan Kesan Mendalam
Iklan
0