Kieran Tierney ArsenalGetty Images

Kieran Tierney Resmi Perpanjang Kontrak Di Arsenal

Arsenal resmi memperpanjang masa bakti dari bek sayap asal Skotlandia, Kieran Tierney. Tak bisa dipungkiri bahwa pemain internasional Skotlandia itu menjadi salah satu pembelian terbaik Arsenal dalam beberapa tahun terakhir.

Dihadirkan dari Celtic pada 2019, Tierney mampu menjadi komponen penting di lini belakang skuad arahan Mikael Arteta. Pemain berusia 24 tahun itu sudah memperpanjang kontraknya hingga 2026, atau lima tahun ke depan.

Laman resmi Arsenal sudah mengumumkan hal ini, setelah sebelumnya Tierney mengonfirmasi hal tersebut melalui diskusi dengan T, via laman Facebook. Kabar soal Tierney merupakan hal indah untuk Arteta jelang musim baru.

“Ini adalah berita bagus bagi kami hari ini. Sebagai manajer klub, berbicara atas nama staf pelatih dan seluruh staf, senang bekerja dengan KT," ungkap Arteta melalui laman resmi Arsenal, Jumat, 25 Juni WIB.

"Kualitas, energi, komitmen, dan profesionalismenya, tidak hanya di hari pertandingan, tetapi setiap hari dalam latihan selalu berada di level yang tinggi," sambung Arteta yang pernah jadi gelandang Arsenal.

"KT memberi kami begitu banyak kekuatan ekstra baik secara defensif maupun ofensif, dan senang mengetahui bahwa dia akan bersama kami untuk jangka panjang. Sejak kepindahannya dari Celtic, etos kerja dan kualitasnya telah memastikan bahwa dia sudah menjadi salah satu yang paling menarik. pemain di Liga Premier dan bagian yang sangat penting dari tim kami, baik di dalam maupun di luar lapangan."

Kieran Tierney ArsenalGetty Images

Selama membela Arsenal dari 2019, Tierney sudah mengemas 62 penampilan di ajang resmi. Dirinya sempat diparkir karena cedera, namun tidak butuh waktu lama untuk mengembalikannya ke posisi inti The Gunners.

Direktur teknis Arsenal, Edu, tidak menampilk bahwa peran Tierney makin krusial untuk tim seiring waktu. Mantan bek Arsenal itu yakin bahwa Tierney bisa menjadi salah satu ikon penting untuk Arsenal di masa mendatang.

“Kami sangat senang telah menyetujui kesepakatan jangka panjang baru dengan Kieran. Siapa pun yang pernah melihatnya bermain akan mengenali dengan sangat cepat bahwa dia adalah pemain dengan kemampuan besar, tetapi saya dapat memberi tahu Anda bahwa dia juga pemain dengan sikap dan mental yang fantastis."

"Kontrak baru Kieran bukan hanya tentang saat ini dan musim depan, ini dengan visi jangka panjang dan Kieran menjadi bagian integral dari masa depan klub.”

Euro 2020 Top 100 Kieran TierneyGetty Images
Iklan
0