Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menonton langsung pertandingan timnas Indonesia kontra Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/12). Ia duduk di bangku VIP Timur bersama sejumlah menteri dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Ketua umum PSSI Mochamad Iriawan menyambut kedatangan Jokowi yang didampingi ibu negara Iriana serta Menpora Zainudin Amali di lobi VIP Timur SUGBK. Mereka terlihat sedikit berbincang sebelum menyaksikan laga timnas Indonesia.
Sesekali Jokowi tersenyum dan begitu antusias menonton duel timnas Indonesia kontra Kamboja. Ia pun ikut bersorak saat Egy Maulana Vikri membuka keunggulan pada menit ketujuh.
Kamboja sempat menyamakan keadaan lewat gol Sareth Krya menit ke-15. Namun, timnas Indonesia unggul kembali usai Witan Sulaeman mengukir namanya di papan skor dan kedudukan 2-1 bertahan hingga laga tuntas.
"Alhamdulillah. Ini merupakan Jumat berkah bagi kita semua, terlebih laga Indonesia menghadapi Kamboja di SUGBK ini langsung dihadiri presiden tercinta kita, Bapak Joko Widodo," kata Iriawan.
Atas nama masyarakat sepakbola Indonesia, Iriawan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya untuk atensi yang diberikan Presiden Jokowi kepada perkembangan persepakbolaan Indonesia.
"Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Presiden Joko Widodo yang meluangkan waktu hadir langsung di SUGBK ini menyaksikan laga timnas. Kehadiran beliau tentu menjadi motivasi tambahan sekaligus kebanggaan bagi para pemain timnas," ucapnya.
Sosok yang karib disapa Iwan Bule tersebut menyatakan sanjungan yang diberikan tidak berlebihan. Hal tersebut berdasarkan atensi Presiden Jokowi terhadap kemajuan persepakbolaan nasional yang menerbitkan Instruksi Presiden (INPRES) Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional serta pada olahraga lainnya.
"Atensi dan perhatian Presiden Jokowi sangat besar terhadap kemajuan olahraga Indonesia, terlebih untuk sepakbola. Hal tersebut terbukti dengan hadirnya INPRES Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional, ditambah lagi dengan adanya Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang diprakarsai oleh Menpora Zainudin Amali. Itu menunjukkan jika Presiden Jokowi betul-betul peduli dengan olahraga Indonesia."
"Sekarang dan ke depannya, mari kita sama-sama bergandengan tangan membangun olahraga Indonesia seperti apa yang diinginkan oleh pemimpin kita bapak Presiden Jokowi."
