Spezia Inter Milan Serie AGetty Images

Kekalahan Dari Spezia Bikin Inter Milan Lebih Kuat

Inter Milan menelan kekalahan 2-1 dari Spezia di Stadion Alberto Picco, Sabtu (11/3) dini hari WIB. Pelatih Simone Inzaghi menyebut hasil negatif itu sangat menyakitkan.

Dalam pertandingan tersebut Inter Milan memiliki peluang besar untuk membuka keunggulan usai wasit memberikan penalti pada menit ke-13. Sayang, eksekusi Lautaro Martinez digagalkan Bartlomiej Dragowski.

Tak berhenti di situ, Inter Milan juga memegang kendali penguasaan bola dan jumlah tembakan. Namun, semua itu terasa sia-sia karena cuma sekali cetak gol, sementara Spezia dua kali membobol gawang Nerazzurri.

Kekalahan tersebut menjadi modal kurang baik Inter Milan untuk menghadapi FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Duel ini digelar di Stadion Dragao, Rabu (15/3) dini hari WIB.

"Kecewa, ini akan jadi malam yang buruk, tapi di hari Selasa kami main di 16 besar [Liga Champions] dan jelas ini menyakitkan, tapi ini kekalahan yang berbeda dari yang lain," kata Inzaghi.

"Kami memberikan segalanya, mungkin cuma kurang sedikit keyakinan dan kurang baik di babak pertama ketika kami seharusnya unggul saat turun minum."

"Dalam sepakbola, Anda tidak dapat potongan dan kami harus membayar kesalahan-kesalahan itu. Inter kalah dari Spezia itu keliru. Kami tidak akan tidur malam ini. Saya bertanggung jawab atas kekalahan ini, tapi anak-anak sudah memberikan segalanya. Kami cuma kurang tajam."

"Ini sepakbola, kekalahan membuat Anda lebih kuat, kami terlalu banyak [kalah] musim ini, khususnya di laga tandang, dan hasilnya tidak memuaskan."

Iklan
0