Transfer-transfer akbar selalu menjadi perhatian penggemar sepakbola di seluruh dunia, dan berbagai rumor selalu membanjiri kanal media begitu jendela transfer dibuka.
Tiap musim dilengkapi dengan dua bursa transfer, di mana klub diizinkan untuk melakukan kesepakatan bertukar pemain, dan detik-detik terakhir periode tersebut acap kali menjadi sumber kisah paling dramatis.
Jendela transfer kedua musim 2021/22 akan segera dibuka untuk Liga Primer Inggris, Serie A, LaLiga, Bundesliga, dan Ligue 1 Prancis. GOAL akan menyajikan segala yang perlu Anda ketahui.
Kapan jendela transfer Januari 2022 dibuka?
Jendela transfer Januari 2022 dibuka di awal bulan dan ditutup pada akhir bulan. Namun, tanggal tepatnya bervariasi tergantung peraturan dari liga masing-masing.
Di Inggris, klub Liga Primer diizinkan menyelesaikan kesepakatan transfer selama sebulan penuh, dari 1 Januari 2022 hingga 31 Januari 2022. Periode ini berlaku untuk semua klub di Inggris, termasuk di divisi Championship, Liga Satu, dan Liga Dua.
Jendela transfer Januari juga dibuka pada 1 Januari 2022 untuk klub-klub Jerman dan Prancis, sehingga kita bisa menyaksikan berbagai transfer dari Bundesliga dan Ligue 1 begitu tahun baru tiba.
Sementara itu Spanyol dan italia menyusul, karena jendela transfer LaLiga dan Serie A baru dibuka pada 3 Januari 2022.
Kapan jendela transfer Januari 2022 ditutup?
Liga Primer, Serie A, LaLiga, Bundesliga, dan Ligue 1 kompak menutup jendela transfer musim dingin mereka pada 31 Januari 2022.
Periode registrasi pemain berakhir pada pukul 23:00 GMT di Inggris (1 Februari 2022 pukul 06:00 WIB).
Simak jadwal lengkap jendela transfer Januari selengkapnya di bawah.
Liga | Pembukaan jendela transfer | Penutupan jendela transfer |
|---|---|---|
Liga Primer | 1 Januari 2022 | 31 Januari 2022 |
Serie A | 3 Januari 2022 | 31 Januari 2022 |
LaLiga | 3 Januari 2022 | 31 Januari 2022 |
Bundesliga | 1 Januari 2022 | 31 Januari 2022 |
Ligue 1 | 1 Januari 2022 | 31 Januari 2022 |
Transfer apa yang boleh dilakukan?
Jendela transfer - secara resmi diakui FIFA sebagai registration period atau periode pendaftaran - adalah bagian dari kalender sepakbola di mana klub diperbolehkan mentransfser pemain, termasuk kesepakatan peminjaman.
Periode ini juga merupakan masa di mana pemain tanpa klub atau free agent bisa didaftarkan secara resmi untuk bermain di laga kompetitif untuk sebuah tim, jika sebelumnya mereka diboyong di luar jendela transfer. Contohnya, hal ini berlaku untuk Dani Alves, yang meneken kontrak bersama Barcelona pada November 2021 tetapi baru boleh mulai bermain secara resmi pada 3 Januari 2022, yakni saat jendela transfer LaLiga dibuka.
Pemain mana saja yang bisa datang dan pergi Januari 2022 nanti?
January can be a quiet period in terms of transfer activity in the top leagues, but we should see some movement in 2022 as certain clubs look to strengthen and players attempt to get more game time.
Secara umum, aktivitas transfer liga-liga besar Eropa lebih sepi di periode Januari, tetapi kita tetap masih berpotensi bisa menyaksikan pergantian klub beberapa pemain kali ini.
Salah satu transfer potensial terbesar melibatkan Manchester City dan Barcelona. Menurut konfirmasi GOAL, Blaugrana telah sepakat untuk membayar mahar Ferran Torres dari skuad Pep Guardiola.
Anthony Martial juga diperkirakan bakal cabut dari Old Trafford, setelah agen penyerang Prancis itu buka-bukaan bahwa kliennya ingin meninggalkan Manchester United. Sebuah klub Spanyol disebut sebagai calon destinasinya, meski rumor juga berkata bahwa Newcastle United turut kepincut lewat kesepakatan peminjaman.
Semua mata bakal tertuju kepada Newcastle sepanjang jendela transfer Januari, setelah The Magpies diakuisisi Public Investment Fund Arab Saudi dan Eddie Howe diprediksi bakal dimanja dengan segudang biaya transfer demi mengangkat derajat mereka dari zona degradasi.
Menurut The Telegraph, bek Tottenham Joe Rodon merupakan salah satu incaran mereka, sementara Daily Mail melaporkan bahwa striker Inter Milan Edin Dzeko juga menjadi target. Eks-gelandang Arsenal Aaron Ramsey juga dikaitkan bisa ke St. James' Park, begitu pula dengan bek kanan Atletico Madrid, Kieran Trippier.
Beberapa nama-nama besar juga akan memasuki enam bulan terakhir kontrak mereka Januari nanti dan pihak klub masing-masing berpotensi bakal menjual mereka sebelum kehilangan secara cuma-cuma.
Pemain yang bakal dikerubungi peminat salah satunya adalah megabintang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe, penyerang Barcelona Ousmane Dembele, serta gelandang Manchester United Paul Pogba.
Namun, kecuali jika ada tawaran bernilai tinggi, pemain-pemain di atas sepertinya tak akan ke mana-mana bulan depan.
