Bima Sakti - IndonesiaAlbert Christian

Kalah Dari Thailand, Timnas Indonesia Sudah 'Nothing To Lose'


LIPUTAN   FARABI FIRDAUSY     DARI   BANGKOK   

Jalan timnas Indonesia untuk melangkah ke semi-final Piala AFF 2018 hampir sirna, setelah mereka dikalahkan oleh Thailand pada laga ketiga Grup B, Sabtu (17/11) malam, di Stadion Rajamangala, Bangkok.

Indonesia kalah dengan skor akhir 4-2, dan pelatih Bima Sakti sudah enggan memikirkan kecilnya peluang Indonesia untuk bisa lolos. Indonesia sendiri masih memiliki satu laga, yakni melawan Filipina.

"Kami nothing to lose saja, kami selesaikan fase grup ini. Soal lolos atau tidak, yang penting bermain fight saat menghadapi Filipina, 25 November," papar Bima pada sesi jumpa pers, selepas pertandingan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Sementara itu, Alberto Goncalves membeberkan kekalahan Indonesia adalah karena pecahnya konsentrasi. Padahal, Indonesia sempat unggul lebih dulu melalui gol pembuka dari Zulfiandi, menit ke-28.

"Kami unggul dan main bagus, saat mereka bisa balas dan cetak satu gol lagi di akhir babak pertama maka kami harus main terbuka untuk mencari gol balasan, dan itu membuat konsentrasi hilang karena kami harus main terbuka."

Footer Banner AFF 2018
Iklan