Juventus tidak tertarik melakukan pembicaraan untuk mendatangkan Edin Dzeko dari AS Roma, demikian dilansir Goal, meski ketegangan antara sang striker dan klub meningkat.
Giallorossi sedang menjalani pekan yang menyedihkan. Klub asal ibukota Italia itu diberikan kekalahan otomatis 3-0 setelah melakukan pergantian pemain secara ilegal di pertandingan babak 16 besar Coppa Italia lawan Spezia, Rabu (20/1) dini hari WIB, yang ketika itu mereka kalah 4-2.
Usai pertandingan itu, manajer tim Gianluca Gombar dipecat oleh AS Roma. Corriere dello Sport melaporkan, Dzeko dan beberapa rekan setimnya memutuskan untuk tidak berlatih sebagai protes atas pemecatan tersebut. Bahkan, dibutuhkan waktu tiga jam untuk mengembalikan para pemain.
Sesi latihan akhirnya dilanjutkan, namun nama Dzeko tidak dimasukkan ke dalam skuad jelang pertandingan lawan Spezia di ajang Serie A Italia, Sabtu (23/1) malam WIB.
Hal itu memunculkan rumor terkait masa depan Dzeko, yang nyaris bergabung ke Juventus pada musim panas tahun lalu dengan harga €16 juta (£15 juta/$19 juta) sudah disepakati.
Saat itu, AS Roma juga santer diisukan ingin berusaha mendatangkan Arkadiusz Milik dari Napoli sebagai alternatif.
Juventus akhirnya mendatangkan Alvaro Morata, meski Luis Suarez sempat juga dikait-kaitkan dengan sang juara bertahan Serie A Italia itu, sedangkan Milik meninggalkan Napoli dan bergabung ke Marseille pada pekan ini.
Meski Dzeko masih berpeluang untuk meninggalkan AS Roma, Bianconeri disebut-sebut tidak lagi tertarik untuk berusaha mendatangkan striker asal Bosnia itu.
Juventus tampaknya tidak lagi membutuhkan Dzeko karena Andrea Pirlo sudah memiliki barisan penyerang yang cukup tajam, yang berisi Cristiano Ronaldo, Paulo Dybala, dan Morata.
Saat ini, Juventus berada di peringkat kelima di klasemen sementara dengan perolehan 33 poin dari 17 pertandingan, tertinggal sepuluh angka dari sang pemuncak, AC Milan, yang memiliki satu laga lebih banyak.
Sementara itu, AS Roma ada di urutan keempat dengan raihan 34 poin dari 18 pertandingan, unggul satu angka atas Juventus.




