Emerson Palmieri ChelseaGetty Images

Juventus Ingin Datangkan Emerson Palmieri

Juventus sudah melakukan kontak dengan Chelsea terkait peluang mendapatkan Emerson Palmieri pada bursa transfer musim dingin Januari ini, demikian konfirmasi Goal.

Bianconeri disebut-sebut sedang mencari bek kiri yang baru, apalagi setelah Leonardo Spinazzola dinyatakan siap dipinjamkan ke Bologna.

Palmieri baru bergabung ke Stamford Bridge dari AS Roma pada Januari 2018, dengan tampil baru tujuh kali di Liga Primer Inggris. Pemain asal Brasil berusia 24 tahun itu kalah bersaing dengan Marcos Alonso untuk posisi bek kiri.

Baru-baru ini, agen Palmieri menyatakan adanya minat dari klub-klub lain, meski ia tidak menyebutkan nama-nama para peminat itu.

"Saya pikir semua klub top Eropa ingin memiliki pemain seperti Emerson Palmieri di dalam skuat mereka," ujar Fernando Garcia.

"Ada sejumlah minat, meski tidak ada yang formal, jadi tidak ada bisa dilaporkan sekarang ini."

"Saya tidak bisa membicarakan tentang klub-klub yang mendekati kami."

ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.RESMI: Tiga Pemain Timnas Indonesia U-22 Dipulangkan, Tiga Pemain Masuk
2.Real Madrid Jual Cristiano Ronaldo, Keputusan Terburuk Dalam Sejarah Sepakbola
3.Mauro Icardi Pergi, Inter Milan Bakal Ngotot Kejar Paulo Dybala
4.PSM Makassar Resmi Umumkan Enam Pemain Baru
5.Galeri Foto: Suporter Cantik Piala Asia 2019
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan
0