Zinedine Zidane Real Madrid 2019-20Getty Images

Juventus Berencana Datangkan Kembali Zinedine Zidane

Juventus dikabarkan memiliki rencana untuk menjadikan Zinedine Zidane sebagai pelatih kepala yang baru untuk musim mendatang.

Zidane sedang melatih Real Madrid untuk periode yang kedua. Pelatih asal Prancis itu memenangkan tiga gelar Liga Champions dan satu La Liga Spanyol selama menangani Los Blancos.

Saat ini, Real Madrid memuncaki klasemen sementara La Liga dengan keunggulan satu poin atas pesaing terdekat, Barcelona. Meski begitu, Zidane tampak kurang puas dengan sebagian skuad sehingga ia disebut-sebut ingin meninggalkan Santiago Bernabeu.

Dilansir Daily Mail, Juventus siap menampung Zidane dengan tawaran kontrak tiga tahun senilai £7 juta sehingga sang mantan gelandang mau menggantikan Maurizio Sarri sebagai pelatih kepala di Turin.

Zidane pernah bermain untuk Bianconeri antara 1996 dan 2001, dengan memenangkan dua gelar Serie A Italia dan menjalani lebih dari 200 penampilan sebelum pindah ke Real Madrid.

Untuk mendapatkan Zidane, Juventus harus membayar kompensasi kepada Real Madrid untuk membebaskan pelatih berusia 47 tahun itu dari kontraknya saat ini.

Iklan
0