Gabriel Magalhaes(C)Getty Images

Gabung Juventus? Bek Arsenal Gabriel: Saya Tersanjung!

Bek Arsenal, Gabriel Magalhaes, mengapresiasi kabar ketertarikan klub raksasa Serie A Italia Juventus terhadapnya.

Gabriel dikaitkan dengan kepindahan ke Juventus pada musim panas ini sejak Nyonya Tua melepas Giorgio Chiellini dan Matthijs de Ligt.

Performa Gabriel pun telah menarik perhatian Barcelona, ​​​​yang ingin memperkuat lini defensif mereka musim panas ini, tapi bek itu menekankan komitmennya bersama Arsenal.

“Selalu menyenangkan mendapatkan pengakuan seperti [kabar ketertarikan Juventus] tersebut, tetapi saya benar-benar fokus pada Arsenal ,” ucap Gabriel kepada Sky Sports, Kamis (11/8).

“Saya sangat senang di sini. Saya memiliki hubungan yang baik dengan rekan satu tim dan saya berkomitmen penuh untuk proyek ini,” tutur pemain berusia 24 tahun itu.

"Saya yakin bahwa, dengan proyek yang kami miliki, kami dapat mencapai banyak hal,” pungkasnya.

Gabriel didatangkan Arsenal dari Lille pada musim panas 2020 senilai £20 juta.

Butuh waktu bagi bek asal Brasil itu untuk beradaptasi dengan kehidupan baru di Inggris. Meski sempat terkendala bahasa pada tahun pertamanya, ia mampu tampil luar biasa musim lalu.

Pada laga pembuka musim 2022/23, Gabriel, yang berduet dengan William Saliba, membantu Arsenal mengalahkan Crystal Palace 2-0 di Selhurst Park, akhir pekan lalu.

Terdekat, The Gunners akan menjamu Leicester City di Stadion Emirates, Sabtu (13/8).

Iklan
0