Jose Mourinho Roma Betis Europa LeagueGetty

Jose Mourinho Embung Main Di Conference League Lagi

Pelatih AS Roma Jose Mourinho menegaskan dirinya tidak ingin bermain di Conference League untuk dua musim berturut-turut, dan meyakini Giallorossi akan tetap bertahan di Liga Europa.

Roma menjalani laga hidup mati untuk bertahan di Liga Europa saat menjamu Ludogorets di Stadion Olimpico, Jumat (4/11) dini hari WIB. Kedua tim kini sedang berusaha mengamankan posisi mereka.

Ludogorets untuk sementara berada di peringkat kedua klasemen Grup C dengan nilai tujuh, koleksi poin yang sama dengan Roma. Sedangkan Real Betis sudah mengamankan tiket ke babak selanjutnya sebagai pemuncak klasemen.

Di lain sisi, peringkat dua di fase grup harus menjalani play-off melawan tim yang tersingkir dari Liga Champions. Sementara peringkat tiga bertarung di play-off Conference League.

Mourinho menegaskan, skuad asuhannya ingin tetap berada di Liga Europa dibandingkan Conference League. Apalagi mereka berpeluang menghadapi sejumlah tim favorit juara Liga Champions musim ini yang sudah tersingkir lebih dini. Pada musim lalu, Roma tampil sebagai juara Conference League.

“Jika kami tidak menang, kami turun ke Conference League, tetapi kami tidak mau. Kami ingin play-off Liga Europa, dan kami hanya memiliki satu hasil untuk sampai ke sana. Ini akan sulit, karena kami mendapat tekanan, dan karena lawan yang dihadapi,” tutur Mourinho dalam keterangannya kepada wartawan dikutip laman Football Italia.

“Ambisi para pemain bukan untuk memenangkan Conference League lagi. Kami ingin bermain di play-off Liga Europa, di mana kami akan menghadapi tim yang bahkan bisa memenangkan Liga Champions. Kami ingin berada di situ.”

Mourinho meyakini tim ibukota Italia ini tetap berada di kompetisi kasta kedua di Eropa tersebut. Ditambah mereka bakal mendapat dukungan penuh dari fans yang bakal memadati Stadion Olimpico.

“Saya pikir stadion akan penuh, karena tiket terjual habis. Jadi, atmsofer pertandingan ini sudah seperti big match layaknya melawan Bodo atau Leicester. Jika kami bisa menciptakan atmosfer ini, saya yakin kami bisa melakukannya (meraih kemenangan),” kata The Special One.

Iklan
0