Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bergabung dalam salah satu gambar olahraga paling ikonik tahun ini jelang Piala Dunia.
Piala Dunia 2022 akan mulai bergulir pada Minggu (20/11) malam WIB, ketika laga pembuka mempertemukan antara ruan rumah Qatar dan Ekuador.
Kedua pemain ini secara luas dianggap sebagai beberapa pemain terhebat sepanjang masa, dengan mereka kerap berada di peringkat dua teratas dan sulit untuk dipisahkan.
Dengan Piala Dunia sudah di depan mata, banyak yang percaya itu adalah kesempatan terakhir bagi Messi dan Ronaldo untuk mendapatkan trofi, dengan masing-masing kini berusia 35 dan 37 tahun.
Messi dan Ronaldo menggabungkan kekuatan untuk merilis salah satu foto paling keren pada 2022. Kedua pemain legendaris itu berfoto bersama sedang bermain catur dengan keduanya berada dalam konsentrasi tentang apa langkah mereka selanjutnya dalam permainan.
Keduanya memulai kampanye Piala Dunia mereka dalam beberapa hari mendatang. Messi dan rekan-rekan setimnya di Argentina akan menghadapi Arab Saudi pada 22 November, sementara Ronaldo dan Portugal menghadapi Ghana pada 24 November.
