OLEH AHMAD REZA HIKMATYAR Ikuti @rezahikmatyar di twitter
Barcelona menuai hasil negatif dengan kalah 2-0 kala bertandang ke markas Malaga, pada jornada 31 La Liga Spanyol, Minggu (9/4) dini hari WIB.
Hasil ini membuat jarak Barca dengan Real Madrid di puncak klasemen jadi melebar tiga poin, dengan Los Merengues yang masih menyimpan satu pertandingan.
SIMAK JUGA: Enrique Sebut Barca Tak Layak Kalah Dari Malaga
Rasa frustrasi jelas menghinggapi skuat Barca, tak terkucali untuk sang bek andalan, Javier Mascherano. Meski begitu dia mengakui ketangguhan Malaga, yang layak diganjar hasil positif.
"Saya tidak bisa menyalahkan tim. Kami sudah memberikan segalanya di pertandingan ini. Segalanya sudah terjadi," tutur Mascherano, seperti dikutip Marca.
SIMAK JUGA: Sepuluh Pemain Barca Takluk Di Malaga
"Sayangnya [pada babak pertama] kami gagal mengontrol permainan. Segalanya kemudian jadi berat untuk berjuang di babak kedua [karena kartu merah Neymar].
"Kami punya peluang untuk samakan kedudukan, tapi Malaga selalu mampu membalas lewat serangan balik. Mereka layak mendapat kredit, melakukan positioning dengan bagus dan sempurna di sepanjang laga," pungkasnya.




