Timnas Thailand membawa 23 pemain untuk melakoni uji coba kontra timnas Indonesia U-23. Pertandingan tersebut dilaksanakan sebagai persiapan mereka menjelang tampil pada Asian Games 2018 di Tanah Air.
Dijadwalkan partai itu berlangsung sebanyak dua kali. Pertama timnas Indonesia U-23 menjajal Thailand di Stadion PTIK, Jakarta pada 31 Mei mendatang. Kemudian pertandungan terakhir dilangsungkan di Stadion Pakansari, Cibinong, 3 Juni 2018.
Asisten pelatih Thailand Naruephon Kaenson, menuturkan para pemain yang dibawanya tersebut mayoritas bakal terjun di Asian Games. Hanya ada beberapa pemain saja yang sedang diseleksi.
Makanya, Naruephon, menginginkan timnya memberikan penampilan terbaik dalam laga tersebut. Itu untuk mengukur kemampuan para pemainnya yang sudaj diberikan latihan selama ini.
"Ada beberapa pemain yang berusia 18 tahun di tim ini sekarang. Mereka pemain kunci yang bakal kami bawa di Asian Games," ucap Naruephon usai latihan di Lapangan ABC Senayan, Jakarta, Selasa (29/5).
Dalam sesi latihan yang berlangsung lebih kurang 1,5 jam tersebut, para pemain berlatih ringan. Ini untuk menjaga kondisi fisik pemain Thailand tidak kelelahan, karena baru tiba hari ini.
