Ismed Sofyan - Persija JakartaGoal / Abi Yazid

Ismed Sofyan Nilai Lawan Persib Bandung Bukan Laga Istimewa

Kapten Persija Jakarta Ismed Sofyan, mengomentari timnya yang bakal melawan Persib Bandung di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Sabtu (30/6). Menurutnya, laga tersebut merupakan pertandingan yang biasa saja.

Bagi Ismed, duel melawan Persib layaknya pertandingan kontra timnya lainnya yang ada di Liga 1 2018. Hanya saja, hubungan yang tidak harmonis antara kedua kelompok suporter yang membuat partai ini jadi panas.

Ya, suporter The Jakmania dan Bobotoh kerap kali berseteru setiap kali bertemu. Akibatnya, beberapa tahun belakangan ini, pendukung tim tamu tidak boleh hadir ke stadion untuk memberikan dukungannya.

"Pertandingan enggak begitu besar. Masalahnya gesekan dua suporter bikin pertandingan panas. Tapi kita sebagai pemain enggak lihat ke situ, fokus bermain," kata Ismed. 

"Apalagi main di kandang. Sebisa mungkin raih poin penuh. Karena kemarin kita hanya main imbang lawan Persebaya [Surabaya]," tambah gelandang berusia 38 tahun tersebut.

Di sisi lain, Ismed juga memberikan pandangannya terkait Stadion PTIK yang dipakai untuk melangsungkan laga ini. Ia senang, meski tempat tersebut tak bisa menampung banyak suporter.

"Memang bukan stadion besar. Suporter enggak bisa banyak. Tapi bersukur dengan di PTIK bisa main di Jakarta. Kita harus berpikir positif. Karena kita main home di Jakarta," ujarnya.

LIMA ARTIKEL TOP PEKAN INI I
1.Babak 16 Besar Piala Dunia 2018: Prancis Jumpa Argentina!
2.Lionel Messi Selalu Yakin Argentina Bakal Lolos
3.Bertemu Prancis, Ini Yang Dikhawatirkan Lionel Messi
4.RESMI: AC Milan Dicoret Dari Liga Europa 2018/19
5.Ini Pembagian Pot Sepakbola Asian Games 2018
Iklan
0