Ilija Spasojevic - Bhayangkara FCBhayangkara FC

Ilija Spasojevic Belum Fokus Ke Timnas Indonesia


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Bomber Bhayangkara FC Ilija Spasojevic, mengaku tak terlalu berpikir tentang kesiapannya menjalani pertandingan debutnya bersama timnas Indonesia. Menurutnya, fokus utamanya saat ini adalah melawan Persija Jakarta.

Meski laga kontra Persija tidak lagi berpengaruh terhadap gelar Bhayangkara FC, Spaso ingin Bhayangkara FC mendapatkan hasil maksimal. Pertandingan kedua tim bakal digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (12/10).

Bhayangkara FC hampir pasti merengkuh gelar juara kompetisi kasta teratas di Tanah Air. Setelah beredar kabar Mitra Kukar tidak mengajukan banding terkait hukuman yang dijatuhkan Komisi Disiplin (PSSI).

Artinya, perolehan 68 poin yang dimiliki Bhayangkara FC sudah tidak bisa dikejar lagi pesaing terdekatnya Bali United. Meski pada laga terakhir Serdatu Tridatu mampu meraih kemenangan, mereka tetap tak bisa menggeser Evan Dimas serta kolega karena kalah head to head.

"Saya masih ada satu pertandingan bersama Bhayangkara belum bisa fokus ke timnas karena masih lawan Persija, kami mau selebrasi dan angkat piala," kata Spaso. 

"Setelah kompetisi selesai, baru saya fokus untuk timnas. Saya akan coba bantu karena saya sangat senang dipanggil dan membalas kepercayaan orang," ia menambahkan.

Spaso diproyeksikan ambil bagian ketika timnas Indonesia melakoni uji coba kontra Suriah U-23 pada 18 November serta Guyana satu minggu kemudian. Kedua pertandingan tersebut bakal digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Iklan
0