Bek Borussia Dortmund, Mats Hummels mengungkapkan bahwa dirinya pernah ragu bisa bersaing di level Bundesliga ketika mengawali karier, mengatakan ia berkembang karena sempat tidak menyangka bisa naik kelas di Bayern Munich.
Pemain belakang veteran itu berjuang keras waktu muda untuk bisa menembus tim utama Bayern sebelum pindah ke Dortmund pada 2008, klub tempatnya membuktikan kualitas sebagai salah satu pemain muda yang menjanjikan.
Kembalinya ke Bayern membuatnya semakin berkembang dan bahkan menjadi salah satu andalan lini belakang tim nasional Jerman, sukses memenangkan Piala Dunia 2014 di Brasil. Tapi siapa sangka kesuksesan itu bermula dari pesimisme yang dimilikinya pada usia muda.
Pemain berusia 32 tahun, yang kembali ke Dortmund untuk periode kedua pada 2019, mengungkapkan bagaimana hari-harinya sebagai pemain muda Bayern berjalan dan sempat ragu bisa menjadi pemain profesional setelah mentas dari tim muda.
"Tidak sama sekali," kata Hummels kepada Goal dan DAZN menjelang pertandingan Liga Champions melawan Sevilla. Saya memainkan musim pertama saya sebagai pemain reguler untuk Bayern di U-19 bersama Kurt Niedermayer."
"Di U-17, saya bahkan tidak berada di skuad pada awal musim, dan di U-16 saya lebih seperti paruh waktu."
"Saya selalu berusaha mempelajari mana yang berhasil dan mana yang tidak, karena saya sendiri tidak pernah percaya saya akan bermain di Bundesliga pada suatu saat, saya tidak pernah mengalami tekanan itu."
Hummels sukses mengangkat dua trofi Bundesliga bersama Dortmund dan tiga lainnya bersama Bayern.


