OLEH HAPPY SUSANTOIkuti di twitter
Bek kanan Arsenal Hector Bellerin menyatakan ia dan rekan-rekannya masih belum menyerah untuk bisa finis di posisi empat besar Liga Primer Inggris pada musim ini.
The Gunners menelan kekalahan 1-0 di tangan Tottenham Hotspur, Sabtu (10/2) malam WIB. Dengan hasil ini, klub besutan Arsene Wenger itu masih tertahan di peringkat keenam dengan terpaut delapan poin dengan Chelsea, yang ada di urutan keempat.
Belelrin yakin dengan peluang timnya karena kompetisi masih panjang dan ada banyak pertandingan yang harus dilalui.
SIMAK JUGA - Miralem Pjanic Akui Pernah Tolak Arsenal & Tottenham Hotspur
"Masih ada banyak pertandingan dan tim-tim besar bisa kalah lawan tim-tim yang lebih kecil," ujar Bellerin dikutip London Evening Standard.
"Itu terjadi di setiap pekan. Kami punya keyakinan untuk finis empat besar dan berada di Liga Champions pada tahun depan."
"Saya merasa seperti di babak pertama [lawan tottenham], kami hanya menunggu untuk hal-hal yang terjadi. Kami tidak memiliki inisiatif untuk maju ke depan, menjaga bola, dan itu adalah pertandingan kami. Jika kami tidak memainkan pertandingan kami, segala sesuatunya tidak menuju jalan Anda, jadi ada sesuatu yang perlu jadi pelajaran."
Arsenal masih memiliki peluang untuk meraih gelar pada akhir pekan ini ketika mereka berjumpa dengan Manchester City di final Piala Liga Inggris.


