Kai Havertz Chelsea 2020-21Getty Images

Gemilang Lawan Fulham, Kai Havertz Ingin Jadi Starter Di Laga Chelsea Vs Real Madrid

Kai Havertz berharap mendapat kesempatan bermain sebagai starter ketika Chelsea menjamu Real Madrid di leg kedua semi-final Liga Champions di Stamford Bridge, Kamis (6/5) dini hari WIB.

Havertz baru saja membawa The Blues meraih kemenangan 2-0 atas Fulham, Sabtu (1/5) malam WIB. Pemain asal Jerman itu memborong dua gol untuk menghadirkan tiga poin krusial dalam usaha tim untuk finis di posisi empat besar.

Havertz tidak masuk skuad dalam kemenangan tim di West Ham United pada pekan lalu dan kemudian dimasukkan sebagai pemain pengganti di babak kedua ketika pasukan Thomas Tuchel bermain imbang 1-1 di leg pertama semi-final Liga Champions.

Havertz berharap dirinya mendapat kepercayaan dari Tuchel jelang pertandingan krusial lawan Los Blancos pada pertengahan pekan depan.

"Saya selalu ingin tampil sebagai starter di pertandingan, tapi saya tahu kami memiliki banyak pemain berkualitas di tim dan para pemain lain juga bermain bagus," ujar mantan bintang Bayer Leverkusen itu kepada Sky Sports.

"Saya tetap maju, berlatih dengan keras, dan memberikan yang terbaik dari saya. Kita akan lihat pada Rabu. Saya pikir itu sangat penting. Kami harus ada di posisi empat besar Liga Primer Inggris. Itu adalah tujuan kami pada musim ini, dan kemenangan hari ini adalah krusial bagi kami. Lalu, pada Rabu kami memiliki pertandingan penting lainnya, jadi kami senang dengan kemenangan ini."

"Saya mencetak gol sangat awal, jadi itu memberi saya sedikit kepercayaan diri, selalu bagus untuk mencetak gol, dan saya senang membantu tim. Saya harap saya bisa terus seperti ini pada Rabu."

Dua golnya ke gawang Fulham membuat torehan Havertz menjadi empat gol di Liga Primer pada musim 2020/21, atau delapan gol di berbagai ajang kompetisi.

Pemain berusia 21 tahun itu juga membuat tiga assist untuk Chelsea di Liga Primer.

Setelah lawan Real Madrid, Chelsea akan menghadapi Manchester City dan Arsenal.

Saksikan Tayangan Langsung Dan Cuplikan Pertandingan Kompetisi Top Dunia mulai Liga Inggris, Liga Jerman, Liga Belanda, Copa Libertadores, Kualifikasi Piala Dunia hingga UEFA Nations League hanya di www.mola.tv dan Simak Jadwal Lengkap Pertandingan di Instagram @molatv.sport dan  KLIK UNTUK BERLANGGANAN !

Baca juga: Cara Mudah Berlangganan Mola TV & Nonton Siaran Langsung Liga Inggris

Iklan
0