Guntur Triaji - Tira PersikaboAlvino Hanafi

Gelandang TIRA Persikabo Ingin Raih Juara Piala Menpora

Gelandang TIRA Persikabo Guntur Triaji, ingin meraih gelar juara Piala Menpora 2021. Ia bakal berusaha keras untuk mewujudkan keinginan tersebut.

Piala Menpora rencananya berlangsung pada 20 Maret 2021. Adapun kontestannya adalah seluruh kesebelasan Liga 1 yang bakal dibagi ke dalam empat grup.

Sebelumnya, ada kesebelasan Liga 2 yang diajak berpartisipasi yakni PSMS Medan dan Sriwijaya FC. Namun, setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar rapat virtual, Jumat (19/2) malam WIB, kedua klub tersebut tidak jadi ambil bagian.

Perubahan tersebut membuat babak penyisihan grup yang semula berisi lima klub menjadi tak rata. Ada dua grup yang berisi empat tim, sementara dua lainnya dihuni lima klub.

"Harapan saya pastinya Persikabo bisa juara," ujar pesepakbola berusia 27 tahun tersebut.

Lebih lanjut, Guntur menyampaikan timnya sudah melakukan persiapan untuk menghadapi Piala Menpora, dengan baik. Skuad Laskar Padjajaran tersebut rutin menggelar latihan bersama.

"Alhamdulillah soal persiapan, saya dapat bilang kami tim yang cukup siap. Karena, selama pandemi tim tetap latihan, juga kondisi teman-teman sudah mulai bagus," ujarnya.

Guntur Triaji - PS Tira-PersikaboAbi Yazid / Goal

"Kami berharap yang terbaik. Karena sudah mulai latihan dari awal, sudah mulai duluan dari tim lain. Semoga kami meraih hasil maksimal di Piala Menpora nanti," ia melanjutkan.

PSSI dan PT LIB, menjadikan Piala Menpora, sebagai gambaran kepada kepolisian untuk kompetisi musim 2021. Protokol kesehatan ketat diterapkan selama ajang tersebut berlangsung.

Selain itu, penonton juga tidak boleh datang ke stadion. Langkah tersebut dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona yang masih luas di Indonesia.

"[Piala Menpora] Bagus buat kami karena sudah menantikan begitu lama tidak ada kompetisi, turnamen di Indonesia," ucapnya.

"Semoga [Piala Menpora] berjalan lancar dan ini bisa menjadi sebuah angin segar biar kompetisi juga bisa digulirkan," ia menambahkan.

Saat ini PT LIB sedang berusaha mencari sponsor Piala Menpora. Operator kompetisi tersebut menargetkan dalam satu pekan bisa mendapatkannya karena bakal digunakan untuk berbagai macam-macam seperti produksi dan lain-lainnya.

Iklan
0