Tren kemenangan Chelsea pada Liga Primer Inggris musim 2021/22, berlanjut. Arsenal menjadi korban terbaru The Blues, yang dikalahkan di kandangnya sendiri, Emirates Stadium, Minggu (22/8).
Romelu Lukaku, mengawali gol kemenangan Chelsea yang dicetaknya ketika laga berjalan 15 menit. Tak lama berselang atau tepatnya pada menit 35, giliran Reece James yang menjebol gawang Arsenal.
Arsenal berusaha keras untuk mengejar ketinggalan di sisa waktu yang ada dengan segala upaya. Akan tetapi, keunggulan Chelsea dua gol tanpa balas tetap tidak berubah hingga pertandingan selesai.
Meski menang, pelatih Chelsea Thomas Tuchel, menyebut permainan anak asuhnya belum sempurna. Masih terjadi kesalahan yang mesti diperbaikinya untuk pertandingan berikutnya.
"Saya rasa di babak pertama, kami terlihat kurang tajam. Tim terlihat pasif dalam beberapa momen. Dalam beberapa waktu terakhir para pemain memang menjalani sesi latihan ganda, saya pikir mereka kelelahan dan masih sedikit agak lemah," kata Tuchel, dikutip laman resmi klub.
"Di babak kedua, kami sempat kerepotan di awal, namun akhirnya berhasil mengontrol jalannya pertandingan dengan baik. Chelsea menciptakan beberapa peluang. Ya, kami memang layak meraih kemenangan, tetapi masih ada beberapa hal yang perlu ditingkatkan," Tuchel menambahkan.
Selain itu, Tuchel melontarkan pujian untuk Lukaku, yang langsung cetak gol di pertandingan debutnya setelah pindah dari Inter Milan ke Chelsea musim ini. Ia menilai pemain asal Belgia tersebut merupakan penyerang berkualitas.
“Dia sangat ramah, rendah hati, dan sangat kompetitif, dia memberikan sesuatu pada permainan kami sehingga kami tidak memiliki banyak hal untuk melindungi bola dan bermain langsung di depan hingga garis terakhir."
“Dia tidak bisa memulai lebih baik daripada dengan sebuah gol. Dia hampir mencetak gol kedua tetapi digagalkan penyelamatan besar dari Bernd Leno dan dia membantu beberapa peluang dan ini awal yang baik. Sekarang kami harus berkembang dari sini.”




