Gareth Southgate England Italy 2022 Getty Images

'Saya Orang Yang Tepat' - Gareth Southgate Yakin Peluang Inggris Di Piala Dunia, Meski Terpuruk Di UEFA Nations League

Gareth Southgate menegaskan dirinya masih "orang yang tepat" untuk memimpin Inggris ke Piala Dunia, meski kampanye tim yang menyedihkan di ajang UEFA Nations League.

Inggris menderita kekalahan 1-0 di tangan Italia di UEFA Nations League pada 23 September dan terdegradasi ke Liga B dengan hanya satu pertandingan tersisa di babak penyisihan grup.

Southgate banyak dikritik karena pendekatan konservatifnya sepanjang kampanye 2022/23, namun ia tetap yakin bahwa The Three Lions akan mencapai level terbaik mereka di Piala Dunia pada November mendatang.

"Saya pikir saya orang yang tepat untuk membawa tim ke turnamen. Saya pikir itu lebih stabil, tanpa keraguan," ujar Southgate.

"Saya tidak berpikir kinerja (lawan Italia) jauh dan saya tahu itu akan mendapat cemoohan hanya karena kami berada di belakang serangkaian kekalahan."

"Para pemain muda, khususnya, yang telah bermain di pertandingan ini akan belajar banyak dari mereka. Di masa lalu, kami telah menjalani pertandingan persahabatan, atau apa pun pertandingannya, dan kemudian kami pergi ke turnamen."

"Sekarang kami tahu levelnya, sekarang kami tahu apa yang harus kami tingkatkan dan kami akan menjadi lebih baik untuk itu dengan memiliki kualitas pertandingan."

Inggris tanpa kemenangan dalam lima pertandingan terakhir mereka dan belum mencetak gol dari permainan terbuka selama lebih dari 450 menit. Kemenangan terakhir mereka adalah lawan Pantai Gading dalam laga persahabatan internasional pada 29 Maret.

Inggris selanjutnya akan menghadapi Jerman dalam pertandingan grup terakhir mereka di UEFA Nations League di Stadion Wembley pada 26 September.

Iklan
0