Manajer tim nasional Inggris Gareth Southgate memuji penampilan impresif timnya di babak kedua ketika menang 2-1 atas Nigeria dalam sebuah pertandingan uji coba di Wembley, Minggu (3/6) dini hari WIB.
Gary Cahill membuka skor dengan sundulan kepala yang sangat kuat ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit. Harry Kane menggandakan keunggulan untuk tumah rumah sesaat sebelum turun minum.
The Three Lions melakukan start yang lambat usai turun minum dan Nigeria mampu memperkecil skor melalui gol pemain Arsenal, Alex Iwobi, pada menit ke-47. Namun, hingga pertandingan berakhir, tim tamu tidak bisa mendapat gol lagi untuk menyamakan kedudukan.
"Saya pikir itu adalah pertandingan yang menarik," ujar Southgate kepada BBC Sport.
"Saya sangat puas dengan [penampilan di] babak pertama. Kami menggunakan bola dengan sangat bagus dan kami memberi ancaman. Saya menyukai pergantian pergerakan dan passing di antara empat pemain kami di depan. Kami kemudian bisa memenangi bola lagi dengan pressing kami."
"Babak kedua lambat dalam start dan kami membutuhkan sedikit waktu untuk menyesuaikan diri dengan perubahan bentuk mereka."
Inggris akan menghadapi Kosta Rika di pertandingan uji coba terakhir sebelum dimulainya Piala Dunia 2018.
