Gabriel Jesus Arsenal 2022-23Getty Images

"Sekarang Saya Kuat!" - Gabriel Jesus Bersumpan Siap Main 70 Laga Buat Arsenal Musim Ini

  • Gabjes ingin bermain sebanyak mungkin
  • Sudah memainkan 14 pertandingan di semua kompetisi
  • Tapi, tidak pernah menjadi starter lebih dari 22 laga di Liga Primer dalam satu musim

APA YANG TERJADI? Gabjes membuat awal yang gemilang untuk kariernya di Emirates Stadium sejak tiba dari Manchester City. Pemain asal Brasil itu telah mengoleksi lima gol dan lima assist di musim 2022/23, dan telah menyatakan siap bermain sebanyak mungkin untuk membantu tim asuhan Mikel Arteta memperebutkan trofi di kompetisi domestik dan Eropa musim ini.

APA YANG DIKATAKAN: Ketika ditanya apakah 70 laga mungkin terlalu banyak baginya, Gabjes mengatakan kepada The Times: "Tentu saja tidak, karena saya melakukan pemulihan yang baik setelah pertandingan -- makan lebih baik, tidur lebih nyenyak, menikmati kehidupan saya selama berseragam Arsenal. Jadi saya siap bermain 50, 60, 70 pertandingan per musim. Saya siap."

Dia menambahkan tentang mentalitasnya di Arsenal: "Saya tidak lagi merasa frustrasi. Sejujurnya, jika saya datang ke sini untuk berbicara dengan kalian, saya akan menjadi diri saya sendiri. Jika saya bekerja dengan baik, saya akan memberi tahu Anda hal-hal baik. Ketika tidak, mengapa saya berbohong? Sebelumnya saya mudah frustrasi. Sekarang tidak. Saya memiliki karakter yang kuat sekarang."

Artikel dilanjutkan di bawah ini

GAMBARAN UMUM: Bukti kesiapan Gabjes akan terlihat di lapangan. Striker itu tidak pernah menjadi starter lebih dari 22 pertandingan dalam satu musim di Liga Primer sebelumnya, tapi telah bermain 14 kali untuk Arsenal di semua kompetisi musim ini.

DALAM FOTO: Fans Arsenal berharap mereka akan lebih sering melihat selebrasinya di musim ini -- terutama jika Gabjes ingin memainkan 70 pertandingan!

Gabriel Jesus Arsenal 2022-23Getty Images

APA SELANJUTNYA UNTUK ARSENAL & GABJES? Arsenal akan menghadapi PSV di Lige Europa untuk memperkokoh posisi mereka sebagai pemuncak klasemen Grup A, Kamis (27/10) malam WIB.

Pemimpin sementara Liga Primer tersebut kemudian akan menjamu Nottingham Forest, dan berharap akan menjaga momentum setelah hasil imbang yang cukup mengecewakan melawan Southampton di pertandingan terakhir.

Iklan