Liverpool Real Madrid Champions League 2022Getty

Sukses Juara Liga Champions, Florentino Perez: Real Madrid Kalahkan Tim-Tim Dengan Anggaran Terbesar

Presiden Real Madrid Florentino Perez menyatakan, Los Blancos telah mengalahkan tim-tim dengan anggaran terbesar untuk memenangkan trofi Liga Champions yang ke-14, meski raksasa Spanyol itu sempat dianggap sebagai underdog.

Real Madrid sukses memenangkan Liga Champions usai menaklukkan Liverpool 1-0 di partai final di Stade de France, Minggu (29/5) dini hari WIB, lewat gol tunggal Vinicius Junior di babak kedua.

Real Madrid menyingkirkan Paris Saint-Germain, Chelsea, dan Manchester City dalam perjalanan ke final. Padahal, ketiga lawan itu lebih diunggulkan untuk menang.

Liverpool juga disebut sebagai favorit yang kuat untuk menjadi juara, namun Perez tidak terkejut melihat Real Madrid juara lagi.

Perez menjelaskan apa yang membedakan klubnya dari yang lain.

"Kami telah mengalahkan tim-tim dengan anggaran terbesar, itulah sebabnya mereka juga memiliki pemain-pemain terbaik dan mereka sangat dinilai tinggi oleh semua orang," ujar Perez.

"Tapi, perbedaannya adalah bahwa di Madrid kami tidak mendistribusikan dividen apa pun, dividen yang kami bagikan adalah cara untuk memahami sepakbola, cara memahami nilai-nilai, dedikasi, pengorbanan, semangat tempur, komuni dengan para fans, nilai-nilai yang kami warisi dari Don Santiago Bernabeu."

"Saya selalu berusaha untuk tetap berada di jalur yang telah ditentukan Santiago Bernabeu untuk kami."

Iklan
0