Lompat Ke:
- Live Streaming Fiorentina vs Juventus
- Kapan Pertandingan Fiorentina vs Juventus?
- Prediksi Skuad
- Preview
- Prediksi
Di tengah kontroversi mengenai keterlibatan di Liga Super Eropa, Juventus wajib mempertahankan fokus mereka dalam lanjutan Serie A musim ini kontra Fiorentina.
Bianconeri tentu ingin melanjutkan tren positif mereka usai mengalahkan Parma pada tengah pekan demi menjaga peluang lolos ke Liga Champions musim depan tetap terbuka lebar.
Live Streaming Fiorentina vs Juventus
Matchday ke-33 Serie A Italia 2020/21 antara Fiorentina dan Juventus akan disiarkan di BeIN Sports 2 pada Minggu (18/4) malam pukul 20:00 WIB.
Simak jadwal TV selengkapnya di sini.
| Stasiun TV | BeIN Sports 2 |
| LIVE streaming | BeIN Sports 2 |
Kapan Pertandingan Fiorentina vs Juventus?
| Pertandingan | Fiorentina vs Juventus |
| Tanggal | Minggu, 25 April 2021 |
| Kick-off | 20:00 WIB |
| Stadion | Artemio Franchi |
Prediksi Skuad Fiorentina
Rekrutan Januari, Aleksandr Kokorin akan absen karena cedera paha, pun demikian dengan gelandang veteran Borja Valero.
Sementara andalan lain di lini tengah yakni Giacomo Bonaventura juga bakal menepi lantaran menjalani sanksi akumulasi kartu.
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Fiorentina (3-5-2) |
| Kiper | Dragowski |
| Bek | Milenkovic, Pezzella, Caceres |
| Gelandang | Venuti, Amrabat, Pulgar, Castrovilli, Biraghi |
| Striker | Vlahovic, Ribery |
Prediksi Skuad Juventus
Sama-sama kembali pada tengah pekan, Cristiano Ronaldo dan Federico Bernardeschi -- yang baru pulih dari COVID-19 -- bisa kembali terlibat dalam aktivitas skuad.
Federico Chiesa dipastikan tidak akan menghadapi mantan klubnya karena belum pulih dari cedera paha.
| Posisi | Perkiraan susunan tim inti Juventus (4-4-2) |
| Kiper | Szczesny |
| Bek | Danilo, De Ligt, Bonucci, Sandro |
| Gelandang | Cuadrado, Bentancur, Rabiot, Ramsey |
| Striker | Dybala, Ronaldo |
Preview
Juventus mengusung misi balas dendam dalam partai ini setelah pada pertemuan pertama di Turin secara mengejutkan mereka kalah 3-0 dari Fiorentina.
Pasukan Andrea Pirlo bertekad untuk meneruskan tren positif mereka usai menang 3-1 atas Parma pada tengah pekan, yang terus menjaga peluang mereka untuk lolos ke Liga Champions musim depan tetap terbuka lebar.
"Kami menghadapi tim yang sedang berjuang untuk lepas dari zona degradasi. Kami menderita kekalahan pertama kami musim ini [di Serie A] kontra Fiorentina pada Desember lalu," ujar Pirlo dalam konferensi pers prapertandingan, Sabtu (24/4).
"Kami memiliki hasrat untuk menebus kesalahan kami melawan tim yang selalu menjadi rival Juve. Saya harapkan laga yang besar dan saya harap bisa membawa pulang hasil yang bagus."
Kans bagi Juve untuk finis di empat besar klasemen akhir memang masih realistis untuk dicapai, hanya saja mereka pantang terpeleset lagi seperti pekan lalu saat kalah 1-0 di markas Atalanta.
Bianconeri kini berada di urutan keempat dengan koleksi 65 poin sama dengan milik Atalanta, tapi rawan dikejar oleh Napoli (63) dan Lazio (58).
Fiorentina sendiri menatap laga ini dengan performa kurang stabil. Mereka memang sukses meraih kemenangan krusial 2-1 atas Hellas Verona pada tengah pekan sebagai pelipur lara akibat dihajar Sassuolo 3-1 pekan lalu.
Tiga poin juga menjadi harga mati bagi tuan rumah, yang kini berada di posisi ke-14, guna menjauh dari zona degradasi.




