Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, memberikan prediksi terkait juara Piala Dunia 2022. Ia mendukung Argentina untuk menjadi kampiun ajang tersebut.
Sejatinya, mendukung Brasil di Piala Dunia 2022. Akan tetapi, ia pindah jagoan ke Argentina setelah Selecao disingkirkan Kroasia lewat adu penalti pada babak perempat-final.
Argentina bakal menghadapi Prancis pada final Piala Dunia 2022. Pertandingan puncak tersebut dilangsungkan di Stadion Lusail, Minggu (18/12).
"Saya dukung Brasil tapi sudah kalah, prediksinya Brasil vs Prancis, sekarang Argentina vs Prancis. Saya mungkin berubah pikir sekarang," kata Erick dalam video yang diunggah akun Instagram resmi FIFA World Cup 2022.
"Karena Brasil tidak masuk, ya saya ingin negara Amerika Latin yang juara karena sudah lama enggak juara. Ayo Argentina, ayo [Lionel] Messi, tunjukkan kelas kamu, kelas dunia."
Erick memprediksikan pertandingan Argentina kontra Prancis berjalan sengit. Bahkan, ia menilai pasukan Lionel Scaloni tersebut menang lewat adu penalti.
"Kayaknya perpanjangan waktu, adu penalti. Kalau saya maunya Messi, lah. Kalau [Kylian] Mbappe masih 23 [tahun] jadi habis itu saja, waktu dia umur 27, gantian, ya."
Kemunculan Erick di akun resmi FIFA World Cup 2022 disambut positif Founder Football Institute Budi Setiawan. Bahkan ia menyebut hal ini merupakan sinyal dukungan FIFA kepada mantan presiden Inter Milan tersebut untuk maju menjadi ketua umum PSSI.
Sebelumnya, Erick disebut-sebut sebagai satu di antara calon ketua umum PSSI yang baru. Dijadwalkan Kongres Luar Biasa (KLB) digelar pada 16 Februari 2023.
"Tentu ini tidak dapat dianggap sepele, karena sejauh ini mungkin hanya Erick Thohir sosok yang bukan pemain sepakbola yang masuk dalam ofisial Instagram akun World Cup tersebut," ucap Budi.
"Hal ini sekaligus menunjukkan bahwa hubungan Erick Thohir dengan FIFA khususnya presiden FIFA Gianni Infantino bukan hubungan biasa. Ini endorse dari FIFA untuk Erick Thohir menjadi ketua umum PSSI."
